Program makan siang gratis adalah salah satu program unggulan pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo-Gibran dalam kontestasi Pemilihan Umum Tahun 2024 ini.
Kendati begitu, pada rapat kabinet Presiden Joko Widodo Senin, 26 Februari 2024 yang lalu program makan siang gratis telah dibahas pada pagu anggaran APBN 2025.
Pada rapat tersebut Airlangga Hartato selaku Mentri Koordinator Bidang Perekonomian mengatakan bahwa besaran anggaran makan siang gratis per anak adalah Rp 15 ribu.
Sedangkan berdasarkan prediksi penerima manfaat program makan siang gratis adalah sebanyak 70,5 juta orang dengan rincian balita 22,3 juta anak, TK 7,7 juta pelajar, SD 28 juta pelajar dan SMP 12,5 Juta pelajar.
Dari 70,5 juta penerimaa manfaat tersebut diprediksi akan menghabiskan anggaran sebesar 253,8 Trilyun Rupiah per tahun.
Terkhusu pada program makan siang gratis bagi pelajar di sekolah Airlangga Hartarto mengatakan akan menggarkannya melalui dana Bantuan Oprasional Sekolah Spesifik atau BOS spesifik atau BOS afirmasi.
"Kami Mengusulkan pola pendanaanya melalui Bantuan Oprasional Sekolah Spesifik atau BOS Spesifik atau BOS Afirmasi untuk khusus menyediakan makan siang untuk siswa" (Airlangga Hartato/Menko Perekonomian/Sumber: Tempo.co Kamis, 28 Februari 2024)
Program Makan Siang Gratis Ancam Dana BOS
Saat ini besaran dana Bantuan Oprasional Sekolah (BOS) di tingkat sekolah memiliki fariasi yang berbeda berdasarkan jenjang pendidikanya.
Berdasarkan data yang saya sadur dari sscnbkn.win besaran dana BOS pada tingkat SD dan SMP pada tahun 2024/2025 adalah sebagai berikut.
- Dana BOS SD antara Rp. 900.000-Rp. 1.960.000 per siswa
- Dana BOS SMP antara Rp. 1.100.000-Rp. 2.480.000 per siswa