Lihat ke Halaman Asli

Agustian Deny Ardiansyah

TERVERIFIKASI

Guru yang tinggal di Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Berikut Sejumlah Fakta Kecelakaan Pesawat Japan Airlines

Diperbarui: 5 Januari 2024   18:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pesawat Japan Airlines Terbakar Hebat Di Landasan Pacu Bandara Haneda, Tokyo, Jepang. (Sumber: Jiji Press via Kompas.com)

Selasa 2 Januari 2024 menjadi hari yang naas bagi pesawat Japan Airlines bernomor 516. 

Hal itu karena pesawat rute Sapporo-Tokyo itu mengalami kecelakaan di landasan Bandara Haneda, Tokyo Jepang.

Kecelakaan itu disebabkan karena pesawat Japan Airlines menabrak pesawat penjaga pantai Jepang. Akibat kecelakaan itu pesawat Japan Airlines terbakar hebat.

Kendati begitu kru dan penumpang peasawat Japan Airlines berjumlah 379 orang berhasil selamat dan dievakuasi. 

Kecelakaan itu juga menyebabkan 5 awak kru peswat penjaga pantai Jepang dinyatakan tewas.

Berikut fakta-fakta kecelakaan antara pesawat Japan Airlines dengan pesawat penjaga pantai Jepang di landasan Bandara Haneda, Tokyo Jepang.

1. Pesawat Japan Airlines Menabrak Pesawat Penjaga Pantai Jepang

Pesawat Japan Airlines diizinkan mendarat oleh menara kontrol lalu lintas Bandara Haneda pada pukul 17.43.26 waktu setempat di landasan pacu 34R.

Pesawat penjaga pantai Jepang juga bersiap untuk lepas landas namun tidak ada kejelasan soal aktifitas tersebut dari menara kontrol lalu lintas Bandara Haneda.

Menara kontrol hanya mengintruksikan "taxi to holding poin" bagi pesawat penjaga pantai Jepang pukul 17.45.11 waktu setempat.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline