Beberapa hari ini banyak bacaan tentang MPLS, baik dari segi pelaksanan atau kegiatan yang dilakukan.
Ya, MPLS adalah masa pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa untuk melakukan transisi dari jenjang sekolah sebelumnya ke jenjang sekolah selanjutnya.
Tepat hari ini kegiatan MPLS di sekolah kami telah usai dan menandai transisi siswa baru dari SD ke SMP telah berakhir.
Selama kegiatan MPLS, siswa baru telah dikenalkan semua yang dimiliki sekolah, baik dari sarana-prasarana, sistem belajar, budaya atau warganya (guru dan siswa).
Selama pelaksanaannya juga tidak ada perploncoan apalagi penarikan iuran atau menggunakan atribut yang aneh-aneh.
Siswa masuk dengan menggunkan atribut sekolah sewaktu mereka SD dan kegiatan MPLS dilakukan dengan senang gembira.
Lalu apa yang sekolah harapkan kepada siswa setelah selesai melakukan kegiatan MPLS tersebut?.
Hal itu penting, sehingga siswa baru bukan hanya dijejali materi saat MPLS, namun juga diharapkan memahami seluk beluk sekolah dengan kegiatan MPLS yang dilakukan, sehingga siswa cepat beradaptasi.
Setelah MPLS siswa diharapkan tau apa?.
1. Mengenal lingkungan sekolah
Selama MPLS berlangsung, siswa tidak hanya duduk di aula atau kelas, namun juga melakukan jelajah sekolah dengan dipandu guru, untuk menunjukan bagian-bagian di sekolah, baik ruang kelas, guru, perpus, lab, mushola,UKS, BK, atau lapangan bola dan voly.
2. Mengenal budaya Sekolah
Ketika MPLS, siswa juga sudah ikut untuk mempraktekan kegiatan atau budaya yang ada di sekolah semisal, bersalaman ketika masuk ke sekolah, membaca Al-Quran di awal kegiatan, melaksanakan sholat zuhur berjamaah, gotong royong kebersihan sekolah dan ikut dalam kegiatan senam.