Lihat ke Halaman Asli

Novita Anggraini

KKN Universitas Budi Luhur

KKN 50 Universitas Budi Luhur Mewujudkan Desa Rengas Menjadi Desa Unggulan dan Asri

Diperbarui: 1 Maret 2022   10:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Program wajib yang harus dilaksanakan oleh mahasiswa kampus Universitas Budi Luhur adalah KKN (Kuliah Kerja Nyata) sebagai wujud pengabdian mahasiswa kepada masyarakat.

KKN 50 Univesitas Budi Luhur pada tahun ajaran Gasal 2021/2022 melakukan kegiatan KKN di wilayah Desa Rengas RW 03 Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan pada tanggal 24 Januari -- 31 Januari 2022. Bu Anissa Amalia Mulya S.E., M.Akt selaku Dosen Pembimbing Lapangan KKN Kelompok 50 ikut membimbing mahasiswa selama pelaksanaan KKN berlangsung.

Bertema "Mewujudkan Desa Unggulan dan Asri" Kegiatan KKN ini bertujuan untuk mendukung dan meningkatkan optimalisasi potensi masyarakat Desa Rengas melalui sektor ekonomi kreatif, pendidikan, kesehatan, pengembangan sarana dan prasarana lingkungan serta melakukan edukasi penghijauan.

Novita Anggraini, ketua KKN Kelompok 50 berujar "Kegiatan KKN ini kami laksanakan di Desa Rengas karena perekonomian masyarakat tersebut tergolong dalam ekonomi menengah, pendidikan, kesehatan, prasarana lingkungan kurang memadai, dan keadaan beberapa tempat yang terlihat masih gersang sehingga memerlukan adanya gerakan penghijuan. Oleh karena itu, kami membentuk berbagai macam proker sebagai bentuk kepedulian kami dan pengabdian kepada masyarakat untuk mewujudkan Desa Rengas menjadi Desa Unggulan dan Asri"

Setelah mendapatkan persetujuan sebelumnya dari Bapak Hendra Pratama, S.E selaku Sekretaris Kelurahan Rengas serta Masyarakat RW 03 Program Kerja KKN kami terlaksana dengan baik, tutup Novita.

Program kerja kami terdiri dari program utama dan program penunjang. Program utama seperti Penerangan Jalan Umum di Lingkungan Kelurahan Rengas, Penambahan Fasilitas Masjid guna mengembangkan pembangunan masjid di RW 03, Pemasangan Plang Pembatas RT yang merupakan bagian dari RW 03.

Program penunjang terdiri dari Gerakan Penghijauan Desa dengan menanam 10 bibit tanaman kayu yaitu pucuk merah, Pembagian 20 bibit sayuran cabai untuk membantu masyarakat RW 03 dalam perekonomian, Pembagian Alat Kesehatan Masker dan Handsanitizer, Pemasangan Poster Hidup Sehat di lingkungan warga Rengas RW 03 Dan Lingkungan SD Negeri Rengas, Penyuluhan Dampak Teknologi kepada siswa SD Rengas, Penyuluhan penyakit demam berdarah kepada warga Rengas RW 03, Melakukan Kegiatan Kerja Bakti Bersama Warga RW 03.

Program Utama dan Penunjang seperti penerangan jalan umum di lingkungan kelurahan rengas dilakukan karena beberapa tempat belum tersedianya penerangan jalan dikarenakan akses listrik yang sulit dijangkau dengan adanya proker tersebut memberikan manfaat kepada warga yaitu mempermudah pengguna jalan untuk melihat lebih jelas jalan yang akan dilalui pada malam hari sehingga dapat meningkatkan keselamatan lalu lintas.

Dokpri

Pemasangan Plang pembatas RW 03, proker ini dibuat dikarenakan lingkungan RW 03 belum terdapat pembatas RW sehingga proker ini kami laksanakan guna memberikan informasi kepada masyarakat dan pengguna jalan yang ingin mencari lokasi atau wilayah tertentu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline