Bandung - Kesos Kelurahan Pasanggrahan mengadakan rapat Koordinasi LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat) Desa Kelurahan. Selasa, (25/10/2022).
Acara berlangsung di ruang Rapat Kantor Kelurahan Pasanggrahan pada pukul 12.30 WIB sampai dengan selesai. Rapat ini membicarakan mengenai kegiatan Muludan yang akan diselenggarakan di Kelurahan Pasanggrahan, untuk mengevaluasi kegiatan-kegiatan muludan sebelumnya atau usul/saran maupun gagasan yang ditemukan di masyarakat untuk kemudian disampaikan kepada Pemerintah Desa.
"Tujuan kami mengadakan rapat koordinasi LPM ini yaitu untuk mengadakan muludan yang dikemas secara lebih menarik di banding muludan sebelumnya. Kami ingin banyak partisipasi dari masyarakat untuk kegiatan keagamaan ini sekaligus mempererat tali persaudaraan antara warga," ujar Roni Hilman
Sebagai Lembaga Desa yang merupakan mitra Pemerintahan Desa LPM Desa Pasanggrahan memberikan dukungan penuh demi terwujudnya Desa Pasanggrahan yang sejahtera dan penuh keberkahan. Partisipasi masyarakat dalam kegiatan muludan ini menjadi tujuan agar masyarakat tidak lupa dengan acara keagamaan dan erat persaudaraan serta mengenal Islam sekaligus rasul saw. dengan lebih baik.
Dalam rapat ini juga dibahas untuk seluruh anggota LPM agar menggali potensi, atau mendengarkan masalah-masalah di masing-masing RW mengenai evaluasi acara muludan sebelumnya, agar nantinya dapat di perbaiki.
Sinergitas Pemerintahan Kelurahan Pasanggrahan dengan Lembaga Desa LPM Desa Dajan Peken merupakan wujud nyata keseriusan Pemerintahan Kelurahan Pasanggrahan dalam mewujudkan pencapaian untuk menjadikan Kelurahan Pasanggrahan religius dan erat tali persaudaraan serta mewujudkan Indeks Desa Membangun (IDM).
Reporter : Novi Nurhikmah
UIN Sunan Gunung Djati Bandung
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H