Hasan Langgulung adalah seorang ilmuwan dan pakar pendidikan dan psikologi,Beliau adalah salah seorang yang paling menonjol dalam kajian pemikiran dan teori kependidikan di Indonesia.Beliau di kenal sebagai sosok yang produktif,menulis banyak buku dalam bidang psikologi,pendidikan,dan filsafat.Selain itu,beliau menulis lebih dari 60 artikel dalam bidang tersebut,baik yang terbit di dalam negri maupun di luar Negri.
Artikel ini akan membahas pemikiran Hasan Langgulung tentang definisi kesehatan mental.
Secara tekstual tidak di temukan kecerdasan emosional dalam pemikiran Langgulung.Hal ini di akuinya berdasarkan penjelasan yang di berikan saat wawancara :
" Saya bukanlah ahli di bidang kecerdasan emosional,dan seingat saya tidak ada istilah tersebut dalam buku-buku saya.Istilah tersebut adalah istilah baru dalam wawancara psikologi.Saya membaca beberapa buku dan artikel di internet mengungkapkan masalah kecerdasan emosional,menurut saya isinya tidak berbeda dengan konsep akhlak mulia dalam ajaran Islam,yakni berakhlak mulia kepada diri sendiri dan kepada orang lain.Dalam istilah psikologi saya sering menyebutnya dengan kesehatan mental."
Berdasarkan penjelasan Langgulung tersebut dapat di simpulkan bahwa dalam pemikiran pendidikan yang di tuangkannya dalam berbagai buku,ia tidak pernah menyebut istilah kecerdasan emosioal.Dengan demikian,dapat di pastikan pula bahwa di dalam buku-buku langgulung tidak terdapat pembahasan secara spesifik dan detail mengenai tema tersebut,Namun demikian,jika di cermati lebih jauh,maka akan di ketahui bahwa dalam pemikiran Langgulung terdapat unsur-unsur terkandung dalam konsep pemikiran tentang kesehatan mental.
Langgulung mengatakan bahwa telah banyak definisi kesehatan mental yang di berikan para ahli psikologi.Namun demikian,jika di pettakan definisi-definisi tersebut akan tergambar dalam lima kategori utama yaitu :
- Kategori yang mengelompokkan defini yang berdasarkan pandangan tentang kesehatan mental sebagai "keadaan jiwa yang bebas dari pada penyelewengan ,konflik , kegoncangan ,kesalahan ,dan pertentangan."Lebih tepat lagi,"kesehatan mental adalah bebas dari pada penyelewengan fatal, konflik yang mengacaukan ,dan kesalahan besar".
- Pakar Psikologi dari kelompok ini mengakui kesehatan mental sebagai " keadaan jiwa yang menyebabkan manusia merasa aman dan tentram ketika mencapai keseimbangan antara kekuatan dalaman (internal) yang ada pada dirinya ,atau antara tuntutan jasmani ,jiwa dan rohani ,atau antara kemaslahatan individu dengan kemaslahatan kelompok di mana ia tergolong ,atau antara semua aspek itu.
- Ini di terima oleh sebagian besar pakar kesehatan mental, yang mengatakan bahwa kesehatan mental adalah "keadaan jiwa yang menyebabkan manusia merasa sesuai atau nyaman dengan dirinya sendiri dan dengan masyarakat tempat ia berada ".
- Pendapat sebagian pakar Psikologi yang mengatakan kesehatan mental sebagai "perasaan bahagia, dan kebahagiaan itu di maksud sebagai sekelompok perasaan yang mengembirakan yang di jadikan bukti bahwa orang itu merasa bahagia,atau peryataan gembira yang nampak padanya ".
- Sebagian pakar Psikologi mendefinisikan kesehatan mental sebagai " keadaan jiwa yang menyebabkan manusia merasa mengaktualisasikan dirinya. Pada waktu itu ia memahami, mengembankan, merelakan, menerima dan membawa dirinya sepanjang yang dapat di jangkaunya ".
Dari definisi yang di golongkan dalam lima kategori di atas, akhirnya Langgulung menyimpulkan bahwa semuanya mungkin sesuai untuk negara barat, tetapi tidak dapat di terapkan dalam dunia Islam di mana aspek kerohanian menduduki tempat yang sangat penting, sedangkan di dunia Barat,aspek kerohanian manusia tidak mendapat tempat sama sekali dalam konsepsi mereka mengenai manusia. " inilah di antara kelemahan mendasar konsep kesehatan mental yang di kembangkan oleh barat ".
Sumber : Buku Kecerdasan Mental Dalam Pemikiran Pendidikan Islam Telaah Pemikiran Hasan Langgulung
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H