Lihat ke Halaman Asli

Noverine RieschaAprillia

Mahasiswa FISIP UAJY

Belanja Sayur? Tinggal Pesen Aja!

Diperbarui: 9 Maret 2021   23:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber: beritapapua.id

Di era teknologi yang semakin berkembang kemajuan dalam bidang bisnis tentu saja ikut berkembang. Persaingan dagang yang terjadi saat ini bukan hanya lapak dengan lapak saja, tetapi juga bagaimana cara memasarkannya kepada konsumen dengan konsep menarik dan memudahkan untuk didapatkan. Pasti banyak dari kita yang lebih memilih aplikasi yang membantu untuk digunakan dalam keseharian. Tidak dapat dipungkiri bahwa smartphone di era digital saat ini menjadi kebutuhan pokok dalam beraktivitas.

Setiap kegiatan yang dilakukan kebanyakan mengandalkan smartphone untuk memudahkan melakukan aktivitas tersebut. Salah satunya dalam sektor bahan pangan, di mana penjual mengandalkan internet khususnya media sosial untuk mengiklankan produk yang di miliki. Begitu pula dengan para konsumen yang lebih memilih belanja secara daring karena dapat memudahkan dan melihat detail kualitas dan harga yang di tawarkan dari produk tersebut. Kelebihan utamanya tentu saja kita tidak perlu repot-repot untuk bepergian membeli barang yang dibutuhkan.

Sama halnya dengan ibu rumah tangga yang saat ini dimudahkan untuk membeli bahan pangan dengan harga yang terjangkau. Sayurbox merupakan e-commerce produk segar yang bekerja sama dengan para petani sehingga mendapatkan harga yang terjangkau dengan kualitas yang baik. Sayur box sebagai media perantara petani dan konsumen berusaha membantu agar para petani dapat meningkatkan penghasilan mereka. Hal ini dikarenakan saat petani mengirimkan pada pengepul harganya sangat rendah dibandingkan saat pengepul menjualnya kepada konsumen. 

Sayurbox membantu konsumen untuk membeli produk langsung dari para petani sehingga menjadikan produk yang diberikan lebih unggul dalam hal kualitas. Sayurbox tentu saja memudahkan para ibu rumah tangga untuk membeli bahan tanpa harus pergi ke pasar dan melihat stock tersebut masih ada atau tidak. 

Tanpa harus berdesakan dan hanya menunggu di rumah menjadi pilihan terbaik, selain itu kita dapat melihat detail terkait produk yang kita beli. Untuk memudahkan hal tersebut Sayurbox yang awalnya hanya mengiklankan melalui media sosial saat ini berinovasi dengan membuat aplikasi yang mudah untuk diakses oleh semua orang.

Dengan adanya aplikasi Sayurbox menjadikan produksi pada budaya terkait bagaimana produksi dan distribusi yang dilakukan tersebut memasuki ranah digitalisasi dengan kemudahan yang diberikan. Seperti yang dijelaskan dalam teori sirkuit budaya atau Circuit of Culture bahwa terdapat aspek utama dalam konsep ini yaitu representasi, identitas, produksi, konsumsi, dan regulasi.

Produksi yang dilakukan oleh Sayurbox bersama para petani untuk didistribusikan kepada konsumen. Sebagai perantara peran Sayurbox sangat penting agar para konsumen mengetahui produk-produk yang dihasilkan para petani. Sayurbox juga sangat membantu para petani dalam marketing yang dilakukan menggunakan internet di era digital. Petani yang masih belum akrab dengan kemajuan digital dan penggunaan smartphone dapat dihubungkan dengan pembeli dari berbagai daerah.

Media internet dengan kemudahannya dapat dimanfaatkan untuk membuat platform yang memudahkan dalam kegiatan jual beli dan membantu perekonomian. Budaya baru juga muncul dengan adanya internet. Seperti yang dipaparkan di atas bahwa saat ini pasar saat bukanlah menjadi salah satu tempat yang harus dikunjungi sebagai tempat untuk membeli bahan pokok. Kegiatan tersebut dapat digantikan dengan kemajuan teknologi yang ada.

Budaya yang tergantikan tersebut dapat memudahkan bagaimana aktivitas yang biasanya tidak sempat kita lakukan. Hal tersebut akan menjadikan kita lebih produktif dengan kegiatan yang dipermudah. Maka dari itu di era digital saat ini mempermudah kita dalam melakukan jual beli.

Salam hangat

Daftar Pustaka

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline