Sebanyak 27 (dua puluh tujuh) Mahasiswa/i Universitas Andalas (Unand) melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Tanah Datar tepatnya di Nagari Salimpaung sejak tanggal 9 Juli 2024. KKN tersebut akan dilaksanakan selama kurang lebih 40 hari penuh dengan berbagai rancangan program kerja (proker) yang akan dilaksanakan oleh Mahasiswa/i yang berasal dari berbagai jurusan tersebut. Nagari Salimpaung merupakan salah satu nagari yang juga digunakan sebagai nama untuk kecamatannya yaitu kecamatan Salimpaung, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat, Indonesia. Nagari ini terletak di dekat Batusangkar, ibu kota dari kabupaten Tanah Datar. Pemerintahan Nagari Salimpaung dipimpin oleh seorang Wali Nagari bernama Bapak Syafril. Nagari Salimpaung terdiri atas 4 jorong (setingkat Dusun), antara lain:
- Jorong Nan II Suku
- Jorong Koto Tuo
- Jorong Nan Sambilan (IX)
- Jorong Padang Jaya
Kegiatan yang Telah Dilaksanakan Mahasiswa/i KKN di Nagari Salimpaung
Sejak pertama kali menginjakan kaki di Nagari Salimpaung, telah banyak sekali kegiatan yang diadakan maupun diikuti oleh Mahasiswa/i Unand, mulai dari kegiatan kemasyarakatan, pelaksanaan rancangan program kerja, sampai pada hampir semua aktivitas yang dilaksanakan di Nagari Salimpaung. Pada hari Rabu, 10 Juli 2024 dilaksanakan Lokakarya atau pemaparan proker oleh Mahasiswa/i KKN Unand kepada seluruh pemangku jabatan di kantor Nagari Salimpaung, proker tersebut terdiri atas proker sosial masyarakat (sosmas), proker bangun nagari (bangnag), proker ilmu pengetahuan dan teknologi serta terdapat beberapa proker tambahan yang jika dijumlahkan keseluruhan program kerja terdapat sekitar 33 proker yang direncanakan untuk dilaksanakan.
Pada minggu pertama, difokuskan untuk melaksanakan survey potensi daerah serta menjalin keakraban dengan masyarakat setempat untuk bisa memperkenalkan diri sebagai Mahasiswa/i KKN dari Unand. Setelah itu, pada hari ke-8, tepatnya pada hari Selasa, 16 Juli 2024 terlaksana kegiatan penyuluhan pengolahan sampah buah busuk menjadi pupuk organik cair (POC) dan penyuluhan pembuatan pestisida nabati kepada masyarakat.
Keesokan harinya, telah terlaksana kegiatan sosialisasi perilaku hidup bersih dan sehat, sosialisasi hemat energi serta pemberdayaan dasar komputer kepada anak sekolah dasar (SD) yang dilaksanakan diseluruh SD yang ada di Nagari Salimpaung, kemudian telah terlaksana juga program untuk membantu pengurusan perizinan hukum bagi UMKM yaitu Nomor Izin Berusaha (NIB) dan sertifikasi halal produk UMKM, telah terlaksana juga program non electronic time bagi anak-anak, pengenalan kampus & sosialisasi beasiswa, edukasi pelaporan keuangan, edukasi politik, dan sosialisasi cegah anemia dengan tablet tambah darah di Madrasah Aliyah Swasta (MAS).
Setelah itu telah terlaksana juga sosialisasi bahaya Napza, edukasi perencanaan keuangan pribadi serta sosialisasi cegah anemia dengan tablet tambah darah di SMP 03 Salimpaung. Terakhir, untuk kegiatan yang telah terlaksana yaitu lomba mewarnai untuk seluruh TK yang ada di Nagari Salimpaung untuk merayakan hari anak nasional yang diperingati pada tanggal 23 Juli 2024. Serta tidak lupa beberapa kegiatan-kegiatan tambahan lainnya yang telah terlaksana seperti Salimpaung Bersih berupa kegiatan gotong royong yang beberapa kali dilaksanakan untuk membantu membersihkan dan menghias ToGa, membantu pelaksanaan pekan imunisasi nasional (PIN) Polio di Nagari Salimpaung dan berbagai kegiatan lainnya. Tersisa sekitar 20 hari lagi untuk pelaksanaan KKN, yang artinya masih ada banyak kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Mahasiswa/i KKN Unand untuk membantu membangun Nagari Salimpaung.