Lihat ke Halaman Asli

Noto Susanto

Menata Kehidupan

Tingkatkan Pemuliaan Profesi Satpam Melalui Indonesia Security Networking

Diperbarui: 5 Februari 2022   21:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Sabtu (5/02/2022), berbincang dengan obrolan santai di "Plaza Pestival Mall Kuningan" yang rencana awalnya akan bertemu di "Jaga Nusantara Satu" namun ada kegiatan teknis lainnya, sehingga diadakan di Plaza Pestival Mall Kuningan ini.

"Ngobsan" merupakan tema pertemuan hari ini alias "Ngopi Santai" dengan harapan dapat menemukan ide dan gagasan yang brilian dalam memajukan profesi Satpam seluruh Indonesia. Tentunya kontribusi ini meningkatkan kepercayaan Satpam agar tidak di pandang sebelah mata, artinya tidak hanya regulasi namun kesejahteraan yang perlu diperhatikan.

Bersama komunitas Indonesia Security Networking merupakan wadah atau tempat sharing seluas-luasnya dalam memberikan masukan terhadap fenomena dan perkembangan security saat ini. 

Fundamentalnya memang ada keterlibatan komunitas yang tergabung didalamnya untuk tetap semangat berjuang demi kemajuan profesi Satpam Indonesia.

Dokpri

Gabungan komunitas ini terdiri dari BUJP (Badan Usaha Jasa Pengamanan), security in-house, corporate security, penyedia jasa pelatihan dan praktisi keamanan. Intinya para pakar dan senior security sudah berpengalaman yang bergerak  dibidang pengamanan dengan segmentasi yang berbeda-beda. Baik itu perhotelan, pertambangan, manufacturing, dan lain sebagainya.

Sebetulnya peserta yang tergabung dalam "Indonesia Security Networking" hampir 200 orang dan kedepan akan terus bertambah dan berdampak untuk komunitas Satpam ini. Namun dalam kesempatan kali ini tidak banyak yang hadir karena beberapa kepentingan lainnya baik itu sedang bertugas, keperluan keluarga, dan lainnya sebagainya. 

Dokpri

"Adapun rekan-rekan komunitas yang hadir diantaranya Tri, Hudha, Hakim, Andi, Sunarto, Mifta, Budi, Yulfi, Aditya, Dicky dan saya sendiri Noto Susanto". Obrolan santai ini berlangsung dari Jam 10.30 - 16.00 wib, ditemani cireng goreng, pisang cokelat, kacang tak lupa juga kopi hangat dan cokelat. Situasi sangat mendukung karena hujan gerimis jadi semakin seru sembari canda tawa lainnya.

#Eksperif Komunitas Indonesia Security Networking :

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline