Lihat ke Halaman Asli

Yunita Kristanti Nur Indarsih

TERVERIFIKASI

Gratias - Best Spesific Interest Kompasiana Awards 2022 - People Choice Kompasiana Awards 2022

Komitmen PT GNI dalam Penanggulangan Kecelakaan Kerja dan Pembangunan Infrastruktur

Diperbarui: 20 Desember 2023   13:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Artikel : Tempat pengolahan biji nikel milik PT GNI di Morowali Utara (Sumber: PT GNI)

Nikel bisa dikatakan menjadi primadona hasil bumi  masa kini. Peralihan dari energi fosil ke energi terbarukan menjadi sebuah gerbang pembuka bagi nikel untuk berperan menjadi 'bintang utama' dalam dunia industri khususnya di Indonesia dan dunia secara umum.

Berdasarkan informasi PT GNI, perusahaan ini adalah salah satu smelter nikel di Indonesia. PT GNI terletak di Kabupaten Morowali Utara yang diresmikan tahun 2021 oleh Presiden Joko Widodo. 

Apa itu smelter? Smelter adalah tempat pemurnian bijih logam di mana logam akan 'dipisahkan' dari bahan 'pengotor' lain. 

Proses smelting di PT GNI menggunakan teknologi Rotary Kiln Electric Furnace (RKEF), Selaras dengan kompleksitas proses smelting, jelas tenaga kerja sangat membutuhkan safety (prosedur keselamatan kerja) yang mumpuni untuk melindungi keselamatan kerja karyawan. 

Lalu, bagaimana dengan regulasi keamanan kerja di PT GNI terkait prosedur safety awareness? (Keselamatan dan Keamanan Kerja atau disingkat K3).

Regulasi Keamanan Kerja di PT GNI

Karyawan dalam smelter akan bersinggungan dengan suhu tinggi yang digunakan untuk melakukan 'pemurnian' bijih logam. Kemudian karyawan juga harus berhubungan dengan alat-alat berat serta kemungkinan-kemungkinan yang terkait dengan zat berbahaya yang dikandung oleh logam.

Hal ini disadari sepenuhnya oleh PT GNI. Penerapan prosedur keselamatan kerja yang dilakukan oleh PT GNI sesuai dengan arahan UU No. 1 Tahun 1970 mengenai keselamatan kerja dan pengelolaan K3.

Karyawan menggunakan alat-alat perlindungan terstandarisasi, penggunaan APD, kemudian pelatihan-pelatihan keselamatan kerja yang dilakukan secara berkala, ada pemeriksaan kesehatan yang dilakukan pada karyawan PT GNI. Hal ini merupakan upaya-upaya PT GNI untuk memberikan prosedur keselamatan dan keamanan kerja bagi para karyawannya.

Regulasi keamanan kerja di PT GNI dibentuk untuk menjawab tantangan perusahaan terkait penerapan K3, sehingga PT GNI juga membentuk P2K3 (Panitia Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja) yang berperan penting dalam mengawasi dan melaksanakan regulasi keamanan kerja. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline