Lihat ke Halaman Asli

Demonstrasi Kontekstual Modul 3.1

Diperbarui: 27 November 2023   08:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wawancara pertama/dokpri

TUGAS 3.1.a.6. DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 3.1

PENGAMBILAN KEPUTUSAN BERBASIS NILAI-NILAI KEBAJIKAN SEBAGAI PEMIMPIN

Oleh    : Nita Erniati, S.Pd

CALON GURU PENGGERAK ANGKATAN 8 KABUPATEN CIANJUR

SMAN 1 SINDANGBARANG

Wawancara kedua/dokpri

Tugas demonstrasi kontekstual di awal modul ke 3 ini memiliki tujuan pembelajaran khusus yaitu Calon Guru Penggerak dapat melakukan suatu analisis atas penerapan proses pengambilan keputusan berdasarkan pengetahuan yang telah dipelajarinya tentang berbagai paradigma, prinsip, pengambilan dan penerapan keputusan di sekolah asal masing-masing dan di sekolah/ lingkungan lain.

Untuk mencapai tujuan tersebut dilakukan dengan cara CGP melakukan kegiatan wawancara dengan pimpinan atau kepala sekolah sebanyak 2 - 3 pimpinan (kepala sekolah). Saya melakukan wawancara dengan 2 pimpinan atau kepala sekolah di lingkungan saya. Hasil wawancara ini digunakan  untuk mendapatkan sebuah wacana tentang praktik pengambilan keputusan yang selama ini dijalankan, terutama untuk kasus-kasus yang di mana nilai-nilai kebajikan saling bersinggungan, atau untuk kasus-kasus dilema etika yang sama-sama benar.

Saya harus bisa mendapatkan jawaban tentang apa yang selama ini dilakukan pimpinan-pimpinan tersebut, praktik apa yang selama ini dijalankan seorang kepala sekolah dalam memimpin sekolah. Kemudian saya juga harus menganalisis praktik pengambilan keputusan dilema etika tersebut di antara para pemimpin yang saya wawancarai, dan mengaitkannya dengan pengetahuan saya sendiri tentang 4 paradigma, 3 prinsip dan 9 langkah pengujian.

            Adapun panduan pertanyaan wawancara atau guiding questions for the interview adalah sebagai berikut:

  • Selama ini, bagaimana Anda dapat mengidentifikasi kasus-kasus yang merupakan dilema etika atau bujukan moral?
  • Selama ini, bagaimana Anda menjalankan pengambilan keputusan di sekolah Anda, terutama untuk kasus-kasus di mana ada dua kepentingan yang sama-sama benar atau sama-sama mengandung nilai kebajikan?
  • Langkah-langkah atau prosedur seperti apa yang biasa Anda lakukan selama ini?
  • Hal-hal apa saja yang selama ini Anda anggap efektif dalam pengambilan keputusan pada kasus-kasus dilema etika?-
  • Hal-hal apa saja yang selama ini merupakan tantangan dalam pengambilan keputusan pada kasus-kasus dilema etika?
  • Apakah Anda memiliki sebuah tatakala atau jadwal tertentu dalam sebuah penyelesaian kasus dilema etika, apakah Anda langsung menyelesaikan di tempat, atau memiliki sebuah jadwal untuk menyelesaikannya, bentuk atau prosedur seperti apa yang Anda jalankan?
  • Adakah seseorang atau faktor-faktor apa yang selama ini mempermudah atau membantu Anda dalam pengambilan keputusan dalam kasus-kasus dilema etika?
  • Dari semua hal yang telah disampaikan, pembelajaran apa yang dapat Anda petik dari pengalaman Anda mengambil keputusan dilema etika?

Pada tugas demonstrasi kontekstual modul 3.1 ini saya mewawancarai Pak Dr. H. Benny Ahmad Benyamin, M.Pd yang merupakan kepala sekolah di unit kerja saya yaitu SMAN 1 Sindangbaran pada hari Senin, 18 September 2023 dan saya juga mewawancarai Pak Ahmad Ripai,S.Pd. M.Pd yang merupakan kepala SMA Citra Nusantara pada hari Selasa, 19 September 2023.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline