NAN LIAN GARDEN
Nan Lian garden yang berada di wilayah Diamond Hill adalah salah satu obyek wisata yang berada di bagian timur Kowloon, Hong Kong. Kawasan yang sejukdan masih terlihat begitu asri walaupun di kelilingi oleh gedung-gedung pencakar langit. Begitu banyak wisatawan baik local ataupun mancanegara yang menghabiskan liburanya ke tempat ini. Wilayah ini juga begitu strategis sehingga sangat mudah untuk dijangkau oleh transportasi. Banyaknya pilihan sarana transportasi menuju ke tempat ini seperti bus, angkutan tapi jika kalian untuk pertama kalinya ke Hong Kong maka saya sarankan kalian naik MTR(kereta bawah tanah) saja. Jadi kalian bisa naik MTR jurusan Tiu Keng Leng kemudian turun di Diamond Hill dan keluar lewat exit C.
Di dalam taman ini ada vegetarian restaurant dan teahouse, jadi bagi kalian yang beragama muslim bisa menambahkan memori dengan mencoba singgah di tempat ini. Tempatnya begitu unik dan klasik kas kerajaan. Tapi walaupun begitu tetap harus hati-hati dalam memilih makanan di Hong Kong. Untuk mengelilingi area taman ini kalian tidak usah bingung karena area taman ini juga di lengkapi dengan peta-peta kecil penunjuk jalan, selain itu jika kalian masih ragu kalian bisa tanya langsung kepada petugas yang berkeliling di area ini. Kalian tidak usah takut karena petugas keamanan di sini akan dengan siap dan dengan ramahnya menjawab semua pertanyaan kalian. Kalian bisa menggunakan bahasa inggris untuk berkomunikasi dengan orang-orang yang berada di lingkungan ini, sebab kebanyakan mereka bisa berbicara bahasa inggris.
Nah ini saatnya buat kaum perempuan yang gemar dengan hobi belanja maju paling depan untuk sejenak menengok wilayah souvenir shop. Souvenir shop disini menyediakan berbagai jenis buah tangan, jadi kalian bisa gunakan sebagai alternatif untuk mencari oleh-oleh buat keluarga yang ada di rumah. Semuanya juga unik dan pastinya bersejarah. Dan bagi kalian yang menyukai buku maka area ini tempat yang tepat buat kalian untuk sejenak melihat koleksi buku-buku kuno, yang bisa kalian miliki juga.
Nuansa yang begitu tenang dengan bangunan-bangunan yang ada disini pasti akan membuat kalian yang datang ke tempat ini akan merasa semakin betah untuk berlama-lama di tempat ini. Keindahan yang begitu hijau alami serta kebersihan di tempat ini juga tidak diragukan lagi, jadi bagi kalian yang mempunyai hobi fotograpy maka tempat ini adalah tempat yang sangat cocok buat kalian.
Selain itu Alunan musik khas kerajaan juga akan senantiasa mengiringi perjalan kalian di tempat ini. Tak terasa saat berada di tempat ini waktu akan berjalan begitu cepat.
Sebuah tempat yang kaya akan sejarah jadi selain untuk memanjakan keluarga tempat ini juga bisa kalian gunakan sebagai sarana untuk memperkenalkan sejarah china. Karena Nan Lian Garden adalah salah satu peninggalan kebudayaan Dynasty Tang yang melegenda dalam sejarah dunia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H