Lihat ke Halaman Asli

Peran Mahasiswa dalam Mencegah Penyebaran Covid-19

Diperbarui: 10 Juni 2021   13:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Jumlah penyebaran Covid-19 di Indonesia semakin hari semakin bertambah, jumlah tersebut menjadikan Indonesia sebagai Negara dengan jumlah kasus di Asia Tenggara. 

Pemerintah berupaya meningkatkan penanganan-penanganan dan pencegahan penyebaran infeksi virus Covid-19 melalui berbagai upaya salah satunya dengan menambah jumlah pengetesan (Rapid Test).

Sebagian besar kasus besar terkonfirmasi di Pulau Jawa, dimana jumlah penduduk Indonesia paling banyak berada di Pulau Jawa. Adanya wabah ini membuat masyarakat rentan mengalami stress, cemas, atau bahkan depresi. Itu dampak dari dampak lain secara mental adalah kejadian psikosomatis atau gejala sakit fisik akibat kondisi mental yang tidak stabil atau sehat.

Mahasiswa juga cenderung bosan dan cemas, karena dengan kuliah secara daring ada banyak kendala salah satunya jaringan, sehingga saat perkuliahan berlangsung tidak stabil. Mahasiswa diharapkan bisa cepat adaptasi dengan kebiasaan baru ini dan tetap menjalankan perkuliahan seperti biasa meskipun secara daring. 

Mahasiswa di era pandemi ini juga harus menjadi orang yang tetap kreatif dan pemimpin. Mahasiswa dapat  memanfaatkan media sosial untuk membuat gerakan bersama mahasiswa satu Universitas ataupun seluruh Indonesia agar tetap terjalin hubungannya. Mahasiswa dapat mengajak masyarakat melalui media sosial untuk mematuhi protocol kesehatan dan  menjaga jarak fisik serta dapat menggalang donasi yang ditujukan kepada yang membutuhkan ditengah pandemi ini. 

Selain itu mahasiswa juga dapat melakukan gerakan sosial dengan terjun langsung menjadi relawan satgas Covid-19. Mahasiswa dapat pula menjadi relawan dengan menyalurkan bantuan logistik makanan bergizi, masker, hand sanitizer dan lain sebagainya. 

Dengan di rumah saja bukan berarti kita diam saja, tetapi kita masih bisa melakukan kegiatan sehari-hari seperti biasanya walaupun seperti sekolah dilakukan secara daring, kita masih bisa datang ke sekolah dengan alasan tertentu seperti acara organisasi atau apapun dengan tetap memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline