Lihat ke Halaman Asli

Peluncuran Program Literasi Digital Nasional

Diperbarui: 10 Juli 2021   18:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Komkeminfo

Terlaksananya Program Literasi Digital pada acara talkshow yang secara langsung di tayangkan live pada Channel You Tube Kemkominfo Tv dan dihadiri 34 perwakilan Provinsi, 514 Kabupaten/Kota, dan lebih dari 500.000 talenta digital secara daring yang tersebar di 34 Provinsi serta Kabupaten.

Program ini yang di nanti-nanti seluruh masyarakat Indonesia yang dimana dapat mempemudah semua akses, mulai dari pembayaran online seperti di Gopay dan peluncuran-peluncuran apk lain. Sementara itu program literasi digital ini dapat menjadikan generasi muda untuk berkolaborasi di dalamnya untuk berkarya dan meningkatkan SDM yang unggul kedepannya.

Selain itu Presiden kita Ir. H. Joko Widodo pun ikut dalam peresmian ini yang mengatakan, peningkatan literasi digital terus ditingkatkan untuk menyiapkan masyarakat terutama generasi muda untuk menjadikan internet atau sosial media modal utama untuk berkarya dan pergunakanlah dengan hal yang positif.

Seiring berkembangnya tahun dunia ini tidak membaik dan banyak hal negatif yang tersebar dimana-mana, untuk itu dengan terciptanya literasi digital harapannya dampak-dampak yang membawa hal buruk dapat hilang dengan digantikannya pemuda yang berkarya untuk SDM yang lebih maju.

Pada saat telah memberikan kita peluang besar untuk belajar melalui teknologi secara online, seperti yang dikatakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi, Nadiem Anwar Makarin " pemanfaatan tehnologidalam pembelajaran merupakan hal yang tidak bisa lagi dihindari, kita melihat dan mengalami sendiri bagaimana tehnologi membantu kita memastikan anak-anak telah mendapatkan pendidikan ketika tatap muka tidak mungkin dilakukan" begitulah ujarnya.

Utamanya generasi muda yang milineal harus memiliki prinsip yang kuat untuk membangun diri menjadi serba bisa dan berguna di masyarakat nantinya. Dengan adanya literasi digital ini dapat mendorong kalangan muda yang berkarya dan memiliki citra dalam segala bidang terutamanya dapat menjalankan internet dengan baik serta bisa mengaplikasikan ke dalam masyarakat. (Ng)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline