Lihat ke Halaman Asli

Nina Sulistiati

TERVERIFIKASI

Senang menulis, pembelajar, senang berbagi ilmu

Dengan Puisi Ingin Kulambungkan Rinduku Pada-Mu

Diperbarui: 25 Desember 2022   00:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Berdoa. Sumber gambar: https://bondowoso.jatimnetwork.com/

Kuukir kata dalam untaian bermakna
Mengungkapkan sejuta rindu
tajamnya menghunjam dada
merasuk dan meregang jiwa

Setumpuk diksi bermain dalam ujung pena
menyajikan suka cita dan lara bergelora
memahat keabadian dalam rangkaian aksara
cerita hidup penuh rasa terpatri di hati

Ingin kumainkan majas dalam aneka kalimat
mengisahkan kenangan yang terpatri
Aku yang merindu-Mu dengan rasa yang sama
yang mengusik hati sanubari tanpa jeda
 
Dengan puisi, kulambungkan rinduku pada-Mu
membilang detik-detik yang berlalu, hampa berdebu
melarutkan sejuta asa dalam zikir dan doa
dalam kerinduan pada-Mu yang mencekram jiwa

ingin kulepaskan goda yang mendera
ribuan belenggu mengikat di sanubari
mampukah aku merebut cinta-Mu
sedangkan tubuhku dibaluri noda

Dengan puisi ingin kulambungkan rinduku pada-Mu
kukirimkan dalam bait-bait penuh makna
mengharapkan balasan cinta-Mu
dalam bingkai sajadah Sang Maha Kuasa

Cibadak 24 Desember 2022

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline