Gemuruh menghempas dalam dentaman jantung
Mengharu biru dalam kalbu
Luapan rasa tak terhingga
Namun bisu dalam kesunyian
Rinduku terkubur di ujung bumi
Menghentak-hentak dalam sanubari
Jiwaku luluh lantak ragaku lunglai
Kemana tempat akan berujung
Umurku kian melambung
Perjalanan waktu melesat cepat
Menorehkan kisah yang tak berimbang