Lihat ke Halaman Asli

Saatnya Wujudkan Masyarakat Tangguh Covid-19 Bersama Mahasiswa KKN UISI

Diperbarui: 4 Januari 2022   01:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemasangan Banner 5M di Pos Ronda Dsn. Ngasinan, Kepatihan, Menganti

Status pandemi COVID-19 yang merupakan global pandemic telah diumumkan oleh World Health Organization (WHO) sejak 11 Maret 2020, belum berakhir di tanah air. Seiring berjalannya waktu, virus tersebut mengalami ribuan kali mutasi mulai dari varian Alpha hingga Omicron yang semakin menambah deretan jumlah kasus dunia hingga masuk ke Indonesia. Seluruh kalangan masyarakat dan berbagai sektor usaha terkena dampaknya. Berbagai kebijakan pemerintah mulai dari Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) hingga Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) telah dilakukan guna menekan peningkatan jumlah kasus.

Bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh. Layaknya peribahasa tersebut, masyarakat harus gotong royong untuk mencegah, bertahan, dan melawan segala bentuk ancaman akibat COVID-19. Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) tetap berkomitmen untuk berkontribusi kepada masyarakat melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Daring Tematik 2021 yang dilaksanakan pada tanggal 4 Oktober hingga 31 Desember 2021.

Untuk mewujudkan masyarakat tangguh COVID-19, Kelompok KKN C.90 yang beranggotakan Khofifah Indar Putri Ginarto, Niken Vanessia, dan Michelle Florencia Soetikno mengabdi melaksanakan kegiatan KKN yang berfokus pada kesehatan dan dibimbing oleh Ibu Roostikasari Nugraheni, S.Hum., M.Med.Kom. selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). Rangkaian kegiatan KKN dilaksanakan pada di Dusun Ngasinan RT. 04, RW. 07, Desa Kepatihan, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.

Poster dan Banner Sebagai Campaign Serta Pengingat Penerapan Protokol Kesehatan

Permasalahan kesadaran dan kelalaian warga akan penerapan prokes perlu diperhatikan. Sebagai langkah awal pada Sabtu, 23 Oktober 2021, kelompok C.90 membuat poster 6 Langkah Mencuci Tangan Selama 20 Detik yang ditempelkan di sekitar tempat wudhu dekat TPQ serta poster Protokol Kesehatan di Masjid atau Mushola yang dipasang pada sebelah pintu masuk Mushola. 

Tak hanya itu, banner 5M yang berukuran cukup besar juga menjadi emphasis pada pos ronda Dsn.Ngasinan agar warga yang lalu lalang dapat tertarik membaca hingga action. Poster dan banner tersebut juga dibagikan ke dalam grup warga sebagai bentuk himbauan dan pendekatan kebermanfaatan program.

Kegiatan Senam Sehat Bersama Warga RW. 07 Ngasinan

Senam Sehat untuk Menyegarkan Fisik dan Pikiran

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline