Lihat ke Halaman Asli

Sebuah Seni untuk Menenangkan Diri

Diperbarui: 21 Juli 2022   22:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok Pribadi

Tau gak sih hanya dengan melihat laut kita bisa merasa tenang? Yuk simak faktanya!


Memiliki wilayah perairan yang luas dan indah menjadikan Indonesia sebagai negara dengan potensi pariwisata yang baik. Ada lebih dari 17.000 pulau dengan 2/3 wilayahnya terdiri dari perairan, membuat Indonesia terkenal dengan wisata bawah lautnya.


Salah satu alasan yang membuat seseorang tenang saat melihat laut adalah karena warna yang biru. Warna biru pada laut dan langit, yang terkait dengan ruang terbuka dan cakrawala luas, menginspirasi ketentraman dan ketenangan.

Laut bisa dikatakan tempat berpulangnya seseorang yang sedang mengalami kesedihan, stress, kecemasan dan galau. Karena faktanya banyak orang memilih pergi ke laut atau pantai sekedar untuk menghibur dan menenangkan diri.


Menurut William Dorfman seorang professor psikologi di Nova Southeaster University, suara ombak putih yang pecah di bebatuan membuat otak menjadi rileks dan merangsang produksi hormone berupa serotonin dan dopamine yang dapat menenangkan tubuh. Dengan berjalan di pantai tanpa alas kaki di atas pasir, seseorang dapat menciptakan koneksi yang baik antara bumi dan alamnya.

Tentunya kegiatan tersebut sangat baik bagi kesehatan mental seseorang. Nah, untuk kamu yang sedang lelah berjuang, dilanda stress, cemas, dan kesedihan, sekedar melihat laut yang biru bisa menjadi salah satu obat yang baik. Have a nice day all!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline