Pengen makan tempe tapi bosan dengan olahan tempe yang di goreng atau di sambel tempe aja ? Perkedel tempe ini mungkin bisa dijadikan alternatif pilihannya. Berminat membuatnya ? Ini resep perkedel tempe ala ibu saya.
Bahan
Tempe
Bawang merah
Bawang putih
Merica
Pala
Garam
Gula
Tepung
Telur
Cara membuat
* Kukus tempe setelah matang uleg halus
* Goreng bawang merah dan bawang putih
* Haluskan merica, pala dan bawang merah dan bawang putih dengan garam dan sedikit gula
* Masukan bumbu ke dalam tempe yang sudah di uleg tadi, uleni agar bumbu merata di tempe
* Tambahkan sedikit tepung terigu dan masukan sebutir telur
* Beri potongan seledri sebelum di kepal-kepal seperti bentuk perkedel
* Goreng di wajan dengan api sedang hingga matang
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H