Lihat ke Halaman Asli

Nichole Angelina

Mahasiswa Prodi Kesehatan Masyarakat

Mahasiswa PKL MBKM SKM Penggerak Kesmas UNNES Berkontribusi Nyata Dalam Mengedukasi Masyarakat

Diperbarui: 4 November 2024   22:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Penyerahan Leaflet Edukasi kepada pihak UPTD Puskesmas Rembang/Dokpri

Mahasiswa PKL MBKM SKM Penggerak Kesmas UNNES Berkontribusi Nyata Dalam Mengedukasi Masyarakat - Mahasiswa Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Negeri Semarang (UNNES) yang menjalani Praktik Kerja Lapangan (PKL) di UPTD Puskesmas Rembang telah melaksanakan intervensi edukasi mengenai diabetes melitus. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat khususnya untuk pengunjung puskesmas tentang penyakit diabetes, terutama di tengah meningkatnya kasus di wilayah tersebut.

Diabetes melitus merupakan salah satu penyakit tidak menular yang semakin meningkat prevalensinya di Indonesia, termasuk di Kecamatan Rembang, Kabupaten Purbalingga. Menurut data dari Puskesmas Rembang, diabetes menduduki urutan kedua sebagai penyakit terbanyak setelah hipertensi. Dengan tingginya angka kasus ini, diperlukan upaya edukasi yang efektif untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang pencegahan dan pengelolaan diabetes.

Intervensi Edukasi Melalui Leaflet

Sebagai bagian dari intervensi program PKL MBKM SKM Penggerak Kesehatan Masyarakat di lokus institusi, mahasiswa UNNES meluncurkan media edukasi berupa leaflet yang disebarkan kepada pengunjung Puskesmas Rembang. Leaflet ini berisi informasi penting mengenai:

- Definisi Diabetes Mellitus (DM)

- Besaran kasus diabetes secara nasional

- Dampak dari menderita penyakit diabetes

- Cara pencegahan

- Faktor risiko

- Tanda dan gejala diabetes; serta kontak fasilitas kesehatan terdekat.

Edukasi melalui leaflet ini diharapkan dapat menjangkau lebih banyak orang dan memberikan informasi yang mudah dipahami serta diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline