Libur telah tiba...
Libur telah tiba...
Sudah empat hari anak-anak libur sekolah, tidak perlu bersiap untuk menuntut ilmu. Orang tua tidak perlu besrsusah payah membangunkan anak dan memintanya cepat berkemas. Jalanan yang ramai dan tidak liburnya salah satu orangtua membuat tidak semua anak menjalani libur sekolah dengan bepergian ke tempat wisata atau saudara, cukup di rumah saja.
Untuk anak yang tinggal di lingkungan ramai penduduk dan beberapa anak yang usianya sepantaran mungkin akan lebih senang menghabiskan waktu berasama teman-temannya. Entah main bola, main boneka atau mabar game online.
Untuk orantua yang bingung akan melakukan kegiatan apa bersama anak, berikut saya akan memberikan beberapa kegiatan untuk mengisi waktu liburan
Jalan-jalan pagi
Biasakan anak untuk tetap bangun pagi walau mereka tidak berangkat sekolah. Bagi kaum muslim wajib untuk shalat subuh, jadi setiap subuh bangunkan anak untuk melakukan kewajibannya. Setelah anak selesai dan tidak terlihat mengantuk lagi, kita bisa mengajaknya jalan-jalan pagi disekitar rumah bisa juga lebih jauh jika anak antusias dan tidak merasa kelelahan.
Jalan pagi merupakan olahraga ringan yang memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Udara di pagi hari juga tentu lebih segar dan fresh belum tercemar polusi kendaraan bermotor.
Membersihkan barang-barang pribadinya
Minta anak untuk membersihkan sepatu dan tas sekolahnya, kita temani anak dan contohkan cara mencuci yang baik dan benar. Jika usia anak sudah 9 tahun kita sudah bisa mempercayakan dia untuk mencuci sendiri namun tetap dalam pengawasan.