Lihat ke Halaman Asli

Membimbing Mahasiswa, Mengajarkan Proses Penelitian

Diperbarui: 17 Juni 2024   17:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri: diskusi santai saat bimbingan

Ngainun Naim

Menulis tugas akhir---skripsi, tesis, disertasi---merupakan bagian terberat dalam studi. Jika ini mampu dilalui, studi selesai. Persoalannya, mengerjakan tugas akhir tidak sesederhana yang dibayangkan dan dibicarakan.

Tugas akhir itu berupa penelitian. Di sini sesungguhnya keilmuan yang dipelajari diuji. Tidak hanya bagaimana penelitian dilakukan tetapi bagaimana ditulis dan dipertanggungjawabkan di hadapan dewan penguji.

Fenomena yang umum, banyak mahasiswa mengalami kesulitan dalam mengerjakan tugas akhir. Mereka bisa berbulan-bulan berpikir tentang tugas akhir tanpa bergerak untuk mengerjakan. Ketika tenggat menjelang, mereka bisa bekerja melampaui batas kebiasaan. Hebatnya, tugas akhir pun bisa selesai.

Tugas akhir memerlukan kejernihan berpikir. Juga memerlukan kesabaran dan ketekunan. Prosesnya tidak selalu sederhana. Jika ini dijalani secara baik, hasil akhir biasanya bagus.

Tugas akhir yang selesai menjelang tenggat hasilnya secara umum kurang maksimal. Hal ini disebabkan karena tidak ada kesempatan untuk menelaah secara serius hasil penelitian yang ditulis. Proses penelitian dan penulisan laporan yang memerlukan kecermatan dan kesabaran tidak bisa dijalankan secara maksimal karena waktu sudah tidak memungkinkan lagi.

Saya sendiri, sebagai seorang dosen, memiliki tugas untuk membimbing mahasiswa. Secara personal saya sampaikan kepada para mahasiswa bimbingan bahwa saya siap mendampingi mereka dalam proses. Tidak hanya diskusi terkait pelaksanaan penelitian, membaca dan mengoreksi laporan penelitian, tetapi juga mendampingi mereka dalam proses menulis. Namun praktiknya tidak selalu ideal sebagaimana direncanakan. Ada saja hal-hal yang menjadi penghambat.

Secara sederhana ada beberapa tipe mahasiswa. Pertama, tahu teori tetapi belum tentu bisa praktik. Mereka lulus matakuliah metodologi penelitian tetapi tugas akhir tidak segera selesai. Ada saja alasannya.

Kedua, tidak tahu teori, tapi tugas akhir jadi. Tentu butuh penjelasan ganda, yaitu teori dan hasil yang mereka tulis. Namun ini lumayan karena tugas akhir selesai. Soal kualitas itu soal lain.

Ketiga, tahu teori dan hasil penelitian bagus. Ini bukan hasil mendadak dan sekali jadi tapi hasil proses panjang. Mereka rajin bimbingan. Tidak hanya sekali tetapi berkali-kali.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline