Indonesia terdiri dari banyak pulau, suku, dan agama yang beragam. Indonesia memiliki banyak perbedaan di dalamnya. Perbedaan inilah yang membuat bangsa Indonesia harus memiliki toleransi yang tinggi. Masyarakat Indonesia terkenal dengan sikap yang ramah dan toleran, termasuk para pemuda. Pemuda Indonesia sangat berperan dalam menjaga keutuhan negara kita. Sebelum Indonesia merdeka, pemudalah yang mempejuangkan dan membentuk organisasi-organisasi nasional yang membawa kepada kemerdekaan Indonesia.
Globalisasi telah berpengaruh besar pada pemuda Indonesia. Tentunya tidak semua pengaruh tersebut positif. Terbuka pada perkembangan zaman merupakan hal yang sangat positif, namun para pemuda juga harus pintar-pintar dalam memilah mana yang baik dan mana yang buruk bagi masing-masing pribadi.
Pemuda saat ini sangat dimudahkan dengan adanya perkembangan zaman, seperti penggunaan internet, smartphone, dan media sosial. Positif dan negatif dari perkembangan zaman tergantung dari pandangan masing-masing pribadi. Internet bisa sangat membantu dalam mencari informasi untuk menambah wawasan. Namun, dengan internet pula, orang bisa melihat hal-hal yang tidak baik seperti film porno atau hal-hal yang tidak sesuai usia. Lalu ada sosial media. Sosial media menjadi sangat popular saat ini.
Hampir seluruh anak muda memiliki media sosial, entah facebook, twitter, line, instagram, snapchat, dan lain-lain. Dengan media sosial, kita bisa menambah sosialisasi dengan banyak orang, juga untuk mengekspresikan perasaan kita melaui status maupun dengan mengunggah foto. Namun, dengan sosial media pula, orang bisa melakukan hal negatif.
Contohnya yaitu menulis status yang menjelek-jelekkan atau menyindir seseorang yang tentunya membuat sakit hati dan akhirnya menimbulkan konflik. Tentunya hal ini tidak mencerminkan pemuda Indonesia yang memiliki semangat mempersatukan negaranya. Sebagai orang muda Indonesia, sudah sepantasnya bahwa kita harus menjaga keutuhan NKRI serta mengamalkan pancasila yang menjadi dasar negara kita. Orang muda Indonesia juga harus bisa berpikiran luas dan jauh ke depan supaya tidak melakukan hal-hal yang sembrono dan menjerumuskan diri sendiri ke dalam masalah.
Mencari masalah dengan orang lewat media sosial ataupun menonton film porno tidak akan membuat diri kita berkembang, malah sebaliknya. Manfaatkanlah perkembangan zaman yang ada untuk hal-hal positif yang membangun diri serta bangsa. Kita bisa belajar melalui internet sehingga berpengetahuan luas. Kita juga bisa bersosialisasi di media sosial untuk menambah teman dan menambah wawasan supaya tidak ketinggalan zaman. Media sosial juga bisa digunakan untuk menginspirasi banyak orang seperti dengan menulis hal-hal positif bedasarkan pengalaman sehari-hari.
Saatnya pemuda Indonesia membawa perubahan bagi bangsa kita. Dimulai dari perubahan kecil, akan membawa dampak yang nyata bagi perkembangan bangsa Indonesia. Jadi, pemuda Indonesia tidak hanya berkomentar, namun juga beraksi dengan mulai berubah dan melakukan hal-hal positif sehari-hari
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H