Setelah sekian lama tidak berkumpul karena pandemi Covid-19, akhirnya GetPaid, startup yang bergerak di bidang digital financial mengadakan HR Gathering bertema "Memahami Kebutuhan Karyawan Bersama GetPaid", Kamis 16 Juni 2022, di H Building.
Human Resources Gathering ini sebagai ajang silaturahmi dengan sesama karyawan. Selain itu, dalam rangka menyejahterakan keuangan karyawan perusahaan.
Untuk diketahui Digital Gaji Asia atau GetPaid adalah startup baru. Beroperasi di Indonesia pada September 2021. Startup ini memperkenalkan sistem EWA (Earned Wage Access) atau sistem tarik gaji lebih awal. Sistem ini dihadirkan untuk menjaga kesejahteraaan pekerja, apa lagi selama pandemi Covid-19.
Joses Thohjono, selaku Regional Director Getpaid Indonesia, mengatakan, dengan HR Gathering ini diharapkan lingkungan kerja menjadi lebih baik dan positif. Selain itu, terjalin silaturahmi, kebersamaan, kekeluargaan, dan keharmonisan. Baik itu dengan sesama HR maupun karyawan GetPaid.
"Juga menjadi sarana bertukar informasi dan pengalaman, hingga terjalin keakraban dan kerjasama dalam menyejahterakan keuangan karyawan di Indonesia," tuturnya.
Harapan ke depannya, dapat bersinergi dalam menyejahterakan fasilitas yang di berikan kepada karyawan. Sehingga karyawan menjadi lebih produktif dalam bekerja. Terpenting lagi agar terhindar dan terjerat pinjaman online illegal.
Mr. Mitchell Goh, selaku CEO & CO Founder Getpaid Asia turut memberikan sambutan secara virtual. Ia menyampaikan semoga GetPaid dapat hadir dalam memenuhi kebutuhan karyawan dalam bidang financial.
Dalam HR Gathering ini, para karyawan juga mendapatkan suntikan ilmu dari Andri Witjaksono, MBA, CFP, PFC. Ia memberikan sedikit wejangan mengenai personal finance manajement.
Ia mengajak karyawan dan masyarakat untuk lebih memahami kemerdekaan dalam hal keuangan. Caranya, dengan mengatur keuangan bulanan ke dalam beberapa bagian. Yaitu 50% kebutuhan, 30% keinginan, dan 20% simpanan.
Sementara itu, Hilton Lie, selaku COO Getpaid Indonesia,mengatakan, EWA adalah istilah yang sedang trend saat ini. Masyarakat Indonesia lebih memahaminya dengan kasbon online. Getpaid membantu mengatur dan mengontrolnya.