Lihat ke Halaman Asli

Pandu T. Amukti

Dokter Hewan

Petugas Inseminasi Buatan Kabupaten Bondowoso Juara II Nasional

Diperbarui: 11 Desember 2019   22:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ki-ka: Ir. Dwi Wardana S., M.Si, Dr. drh. Iswahyudi Drh. Wemmi Niamawati, M.MA, Supnandar, Ir. Murjana, M.M

"Selamat ya Pak Supnandar atas prestasi Anda menjadi juara II inseminator tingkat nasional. Semoga dan terus sukses," chat whatsapp singkat saya siang tadi kepada Bapak Supnandar.

"Aamiin yaa Robaal 'alamiin, Alhamdulillah Dok, saya juga berharap ini menjadi momentum untuk rekan-rekan medik veteriner, paramedik veteriner, dan semuanya untuk lebih termotivasi dalam pelayanan ke masyarakat bahwa kerja tulus dan ikhlas adalah kunci sukses dan kebahagiaan bagi peternak. Hasil merupakan nomor yang sekian."

Potongan obrolan via whatsapp di atas merupakan kebahagiaan bagi insan peternakan Jawa Timur, khususnya Kabupaten Bondowoso. Bapak Supnandar yang mewakili Kabupaten Bondowoso untuk mengikuti lomba inseminator teladan tingkat provinsi rupanya mampu bersaing dengan baik sehingga menjadi wakil Provinsi Jawa Timur menuju tingkat nasional.

Profesi inseminator yang setiap harinya melakukan pelayanan inseminasi buatan untuk ternak sapi atau dengan bahasa awamnya kawin suntik sapi merupakan profesi yang menjadi ujung tombak bertambahnya populasi ternak di negeri ini. Tingkat kesuksesan inseminasi buatan pada sapi menjadi perhitungan penting untuk terpenuhinya protein hewani yang berasal dari sapi.

Hari ini, Rabu, 11 Desember 2019 Bapak Supnandar didampingi oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bondowoso, Bapak Ir. Dwi Wardana S., M.Si; Kepala Bidang Peternakan Dinas Pertanian Kabupaten Bondowoso, Bapak Ir. Murjana, M.M; dan jajaran pejabat Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur menerima penghargaan dan hadiah berupa trophy dan uang pembinaan senilai Rp 20.000.000 di Kantor Kementerian Pertanian Jakarta sebagai inseminator terbaik II tingkat nasional.

Prestasi ini menjadi harapan besar bagi pemerintah Kabupaten Bondowoso dengan jargon Bondowoso Melesatnya untuk terus meningkatkan kualitas insan peternakan dan kesehatan hewan, agar dunia peternakan di Kabupaten Bondowoso yang juga lumbung ternak benar-benar semakin maju dan melesat.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline