Lihat ke Halaman Asli

Navi Ulul Azmi

Mahasiswi Gizi

7 Hal Pertama untuk Menjadi Entrepreneur Sukses

Diperbarui: 15 Februari 2022   14:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

Saat ini semakin banyak remaja yang tertarik untuk menjadi seorang entrepreneur. Banyak yang terinspirasi oleh entrepreneur muda yang sukses membuat bisnisnya melejit. Adakah diantara kalian yang ingin menjadi entrepreneur namun bingung bagaimana memulainya? Artikel ini akan membantu kalian dengan memaparkan 7 hal pertama yang dapat dilakukan untuk menjadi seorang entrepreneur.

Sebelum itu kalian perlu mengetahui definisi entrepreneur dan entrepreneurship terlebih dahulu. Menurut Kasmir, secara sederhana arti entrepreneur atau wirausahawan adalah orang yang berjiwa berani mengambil resiko untuk membuka usaha dalam berbagai kesempatan. Sementara entrepreneurship adalah jiwa kewirausahaan yang dibangun untuk menjembatani antara ilmu dengan kemampuan pasar yang meliputi aktivitas kewirausahaan dan kemampuan manajerial yang dibutuhkan seorang entrepreneur. 

Berikut 7 hal pertama yang dapat dilakukan untuk menjadi seorang entrepreneur sukses:

  1. Lihat peluang usaha disekitarmu

       Untuk menjadi seorang entrepreneur kalian perlu memiliki kemampuan untuk melihat peluang usaha baru. Peluang usaha ini bisa didapatkan dengan menciptakan sesuatu yang baru, mengembangkan ide yang sudah ada, maupun mengadopsi inovasi yang telah berhasil dari para entrepreneur sukses. Selain itu menentukan target pasar juga perlu dijadikan pertimbangan untuk memilih cara promosi yang tepat supaya usaha dapat berkembang dengan maksimal.

2. Bangun rasa percaya diri

      Kebanyakan orang yang ingin memulai usaha baru akan merasa kurang percaya diri. Banyak ketakutan dalam pikirannya seperti apakah usaha ini cukup bagus? Apakah usaha ini akan berkembang dan menghasilkan keuntungan? Bagaimana jika malah mendatangkan kerugian? Sejatinya, seorang entrepreneur harus memiliki rasa percaya diri, keyakinan, optimisme, dan berani mengambil risiko. Karena kita baru mengetahui hasilnya jika sudah mencoba dan baru bisa menentukan apakah usaha ini akan berkembang atau tidak.

3. Cari tahu tren bisnis

      Ini juga menjadi salah satu kunci utama dalam membangun bisnis. Kalian perlu mencari tahu apa yang sedang menjadi tren saat ini. Dengan itu kalian bisa bertanya-tanya apa yang bisa kalian buat? Apa yang sedang dibutuhkan konsumen? Apa yang sedang disukai konsumen? Tentunya harus mempertimbangkan pula kemungkinan terjadinya titik jenuh dari output usaha yang akan dikembangkan.

4. Pahami persaingan

      Memahami bentuk dan kondisi persaingan dari pasar yang akan kalian hadapi akan memberikan keuntungan pada usaha. Kalian perlu mempertimbangkan beberapa hal seperti apakah sistem pasar sudah pasti ada pesanan? Atau sistem pasar bergantung pada pembeli? Jika pasar sudah pasti maka kalian tidak perlu khawatir akan barang laku atau tidak laku. Sementara itu, jika sistem pasar bergantung pada pembeli maka perlu memberikan perhatian ekstra karena akan terjadi perebutan konsumen dengan pemilik usaha lain.

5. Buat plan bisnis

      Plan bisnis menjadi komponen paling penting untuk mengembangkan usaha. Karena jika kalian memiliki ide yang bagus namun tidak bisa membuat plan bisnis maka ide tersebut akan sia-sia. Plan bisnis ini mencakup keuangan, aspek manajemen, aspek produksi, aspek pasar, gambaran barang/jasa, hingga deskripsi perusahaan. Plan bisnis yang dibuat harus fleksibel dan realistis serta mencakup seluruh aspek kegiatan usaha.

6. Bangun hubungan dengan konsumen

      Hubungan yang baik antara pemilik usaha dan konsumen akan membawa lebih banyak kemudahan di kemudian hari. Untuk membangun hubungan tersebut kalian harus memperbanyak interaksi seperti menjawab pertanyaan konsumen maupun membuat konten interaktif. Konsumen yang merasa nyaman kemungkinan besar akan berkunjung terus membeli barang maupun menggunakan jasa kalian.

7. Terus ber progress

      Kunci untuk memulai usaha adalah tetap konsisten untuk membuat kemajuan. Sedikit kemajuan lebih baik daripada tidak ada sama sekali. Kalian bisa menggunakan kalender progress untuk memudahkan kalian membuat kemajuan. Dengan kalender progress kalian akan memiliki target yang jelas sehingga usaha dapat lebih cepat terbangun.


7 hal diatas dapat menjadi awal yang baik bagi kamu yang ingin menjadi seorang entrepreneur. Selalu percaya diri dan jangan takut untuk memulai karena kita tidak akan tahu hasilnya jika belum mencoba.

Don't wait for success to find you, go and take it!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline