(24/4) Berapa sering anda merasa gadget anda mengalami lemot tiba-tiba? Seperti tahu-tahu ngehang dan harus restart beberapa kali. Koneksi bluetooth anda bermasalah, WiFi seringkali error. Bisa jadi gadget anda sedang diawasi seseorang yang tidak kita inginkan lho! Berikut aktivitas yang anda lakukan tanpa sadar membuat perangkat instrumen dalam gadget anda di - hack orang lain.
1. Mengklik Iklan Sembarangan
Duh, ini sih benar-benar menyebalkan ya. Disaat kita membuka website yang kita ingin buka dan sedang asyik membaca atau menonton kontennya malah diberikan advertisement yang panjang dan tidak berguna. Mana ga bisa di skip lagi ! Hati-hati ! Jangan sekali-kali mencoba untuk membuka iklan yang tidak anda ketahui perusahaannya, lebih baik observasi secara manual mengenai website tersebut apabila benar-benar tertarik dengan iklan yang disuguhkan. Bisa jadi iklan tersebut mengatas-namakan perusahaan tertentu untuk kepentingan yang tidak selayaknya. Diperhatikan ya peeps.
2. Mendownload File Tidak Dikenal
Ini sering terjadi untuk yang suka nge-crack aplikasi nih. Tindakan ini cukup riskan untuk membuat komputer anda mengalami infected dari virus yang dibuat oleh pihak yang tidak bertanggung jawab bahkan di retas lho! Begitu banyak virus yang bahkan tidak dapat dideteksi oleh antivirus yang kita pasang seperti trojan virus . Wah sangat riskan ya, lebih baik menginstall file atau aplikasi yang berasal dari website resminya ya!
3. Memberikan Informasi Rahasia
Banyak sekali cara untuk meretas akun media sosial dari kita lho peeps. Contohnya dengan memanfaatkan kelalaian kita dalam menjawab pertanyaan cadangan yang ada di facebook, instagram ataupun e-mail kita. Make sure kalau informasi yang kita berikan tidak ada kaitannya dengan sistem keamanan media sosial kita ya. Kecuali menjawab sensus pemerintah, nanti di deportasi! He he he..
4. Anda Memberikannya
Mungkin anda juga telah lupa pernah memberikan informasi rahasia seperti password media sosial anda, maupun lockscreen handphone anda pada seseorang yang anda percaya dahulu, namun setelah kurun waktu tertentu ternyata digunakan untuk hal yang kurang bijak. Waduh, tetap jaga privasi kita dengan ketat ya peeps.
Jadi sekarang udah tahu kan cara-cara yang membuat gadget anda di hack oleh orang tidak dikenal? Nah mulai sekarang lebih berhati-hati dalam memberikan informasi rahasia dan pribadi anda!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H