Pada pertemuan kuliah Sistem Informasi untuk kelas saya pada program studi Ilmu Komputer FMIPA Universitas Halu Oleo, kami menggunakan studi kasus pada buku Designing Managament Informatioan Systems oleh Hans van der Heijen (2009) Hal. 15-16. Saya memiliih buku ini sebagai salah satu rujukan mata kuliah ini karena buku ini menantang untuk dibaca, terlebih dalam buku ini pada bab 5 yang membahasa Agregating Data, Structured Query Language (SQL) statement yang diberikan sangat minim, sehingga menuntut pembaca untuk lebih lagi mengeksplore / membuat solusi terhadap kasus-kasus yang diberikan. Buku hanya menyajikan output dari SQL, SQLnya disuruh cari sendiri... menarik.... he he he...
Deskripsi kasus kurang lebih sebagai berikut: Akan dibangun sistem informasi managemen untuk membantu perusahaan melakukan pengorganisasian data konsumen, produk dan sales tim. Selain sistem mebantu untuk melakukan pencatatan data transaksi pemesanan dan penjualan, sistem juga harus mampu memberikan informasi penting berupa ringkasan-ringkasan atas transaksi yang terjadi, misalanya produk yang laku setiap satuan waktu, per minggu, perbulan, per triwulan. Lebih jauh sistem juga harus mampu memberikan informasi tim sales mana saja yang paling banyak melakukan penjualan produk setiap bulannya.
Pada tulisan ini akan diberikan solusi pembuatan tabel-tabel yang saling berelasi untuk kasus tersebut. Gambar 1 diatas menunjukkan solusi yang kami buat dikelas untuk kasus yang diberikan, berupa visualisasi Entity Reltionship Diagram (ERD). Skenario atas kasus ini saya tulis sebelumnya dengan judul Ilustrasi Baru dalam Merancang Basis Data. Model ERD dibuat menggukana tools MySQL Workbench, tentunya menggunakan versi community.
Perhatikan, bahwa entitas/tabel line item digunakan untuk menampung pemesanan produk beserta jumlah pesanan. Selain itu, pada entitas/tabel tersebut mencatat sales order yang memuat informasi customer dan sales agent. ini akan menjadi kunci dalam memberikan informasi selanjutnya pada pertanyaan2 kasus yang dalam buku. Akan disajikan pada tulisan2 berikutnya mengenai solusi2 untuk melakukan 'information retrieval' pada basis data yang telah kita buat ini.
***
Jika tertarik untuk mebahas basis data secara detil, khususnya konsep relasi pada database bisa melihat artikel saya berjudul Many-to-Many Relationship: Konsep dan Penerapannya. Konsep ini kami gunakan untuk membantu menyelesaikan solusi.
ERD tersebut juga telah kami konversi kedalam sintax SQL. Source code SQL untuk database dapat dilihat pada link ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H