Lihat ke Halaman Asli

Kursi Kantor Ergonomis

Diperbarui: 24 Juni 2015   08:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Kursi kantor memiliki andil yang cukup besar terhadap hasil kerja karyawan. Karena hampir seharian seorang karyawan duduk di kantor untuk menyelesaikan pekerjaannya. Sehingga kenyamanan sangat lah dibutuhkan oleh seorang karyawan kantor. Bayangkan saja jika karyawan tidak merasa nyaman ketika bekerja di ruangannya karena kursi atau yang lainnya, pasti pekerjaannya akan terhambat. Jadi janganlah Anda membeli perlengkapan kantor dengan kualitas yang kurang, karena akan berpotensi terhadap kinerja para karyawan Anda. Sekarang ini sudah banyak sekali model – model kursi kantor yang baru dan berkualitas. Pilihlah kursi yang memiliki model minimalis dan usahakan dapat memberikan kenyamanan bagi karyawan. Kursi untuk karyawan dan untuk manager atau direktur biasanya berbeda.

Kebanyakan kursi kantor untuk direktur dan manager memiliki kenyamanan yang lebih dibanding dengan kursi untuk karyawannya. Sandaran untuk kursi direktur dan manager lebih tinggi dan lebar, sehingga ketika yang duduk bersandar bisa merasa nyaman sekali. Sandarannya juga fleksibel mengikuti gerak Anda. Untuk kursi rapat atau meeting bisanya modelnya sama dengan kursi karyawan. Ukuran dan warna dari kursi kantor juga beragam sekali dan berkualitas. Kebanyakan kursi – kursi kantor sekarang ini sangat cocok untuk jenis kantor modern yang memiliki gaya minimalis. Material dari kursi tersebut juga beragam, mulai dari kulit, fabric dan juga oscar. Desainnya yang banyak menjadikan kursi kantor ini cocok dikombinasikan dengan interior kantor.

Harga dari kursi kantor sangat beragam sekali. Namun sebenarnya harga kursi tersebut tidak tergolong dalam kategori murah. Karena kenyamanan yang diciptakan dari kursi – kursi seperti sangatlah luar biasa. Anda pasti tidak akan merasa capek dan pegal meskipun bekerja dan duduk di kursi seharian. Kaki kursi nya juga dilengkapi dengan roda, memudahkan Anda untuk berpindah tempat hanya dengan menggeser sedikit. Kemampuan lainnya adalah kursi tersebut dapat berputar 360 derajat. Mempermudah Anda untuk bermanufer saat akan mengambil file atau melakukan sesuata hal di sisi lain meja Anda. Busa yang menempel di alas dan di sandaran untuk kursi manager serta direktur pasti dapat membuat Anda betah berlama – lama bekerja. Jadi tidak rugi apabila Anda berniat membeli kursi kantor tersebut, karena dapat menunjang kinerja karyawan sehingga pekerjaan menjadi lebih efektif.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline