Lihat ke Halaman Asli

Peserta Pertasigalang XXVII MTs N 6 Bantul Laksanakan Shalat Jum'at di Komplek Ponpes Baitussalam Prambanan

Diperbarui: 19 Mei 2024   11:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Suasana usai shalat Jum'at pada acara Pertasigalang MTs N 6 Bantul di Masjid Baitussalam Prambanan/dok. pri

Bantul (MTs N 6 Bantul) -- MTs N 6 Bantul dalam agenda kegiatan tahunan yaitu agenda Pertasigalang (Perkemahan Prestasi Galanga) XXVII 2023-2024 yang dialksankan selama dua hari tiga malam di Bumi Perkemahan Prambanan. Berbagai kegiatan dilakukan dari acara pembukaan, lomba yel-yel, pentas seni dan api unggundan banyak lagi. Tak lupa kegiatan kegamaan tetap mewarnai kegiatan di Prestasigalang tahun ini. Diantaranya shlat jama'ah tiap waktu, tadarus, mujahadah ba'da maghrib dan shalat jum'at.

Bertepatan di hari Jum'at. Maka seluruh peserta perkemahan melaksanakan shalat Jum'at di komplek pondok Baitussalam, yakni Lembaga Pendidikan dan Pondok yang terkenal dengan banyak kegiatan dan ibadahnya, menjadi tujuan kunjungan bagi para siswa kelas 7 MTsN 6 Bantul pada hari Jumat ini. Dalam rangka memperkuat keimanan dan ketaqwaan, para siswa diarahkan oleh panitia untuk melaksanakan sholat Jumat berjamaah di Masjid Baitussalam.

Sebelum keberangkatan, Bpk Zein dan Makmur, Pembina siswa kelas 7, melakukan kunjungan ke Baitussalam untuk meminta izin kepada pihak pengelola. Dengan penuh keramahan, Baitussalam memberikan izin kepada para peserta perkemahan MTsN 6 Bantul untuk melaksanakan sholat Jumat di masjid mereka.

Mafrudah, kepala  MTsN 6 Bantul, berpesan kepada para peserta perkemahan sebelum berangkat, "Selama di Prambanan, yang utama adalah ibadahnya. Jangan lupa, anak-anak harus terus meningkatkan ibadahnya."

Saat sholat Jumat berlangsung, para peserta perkemahan dapat mengikuti dengan penuh hikmah dari awal hingga akhir. Masjid Baitussalam yang megah dan bertingkat ini memungkinkan pengaturan yang baik bagi para peserta perkemahan putra untuk melaksanakan ibadahnya dengan nyaman dan khusyuk.

Pengalaman sholat Jumat berjamaah di Masjid  Baitussalam ini diharapkan dapat memberikan kesan mendalam bagi para siswa MTsN 6 Bantul. Keindahan masjid, khusyuknya ibadah, dan keramahan pihak Baitussalam menjadi kenangan indah yang dapat memperkuat keimanan dan ketaqwaan para peserta perkemahan. (amp)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline