Lihat ke Halaman Asli

Mengenal Lebih Dalam Buah Timun Suri

Diperbarui: 16 Mei 2019   02:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Depok - Siapa yang tak kenal dengan buah timun suri. Meski namanya berawalan dari kata timun, nyatanya buah ini termasuk ke dalam anggota suku labu labuan (cucurbitaceae). Buah yang memiliki nama latin cucumis melo kini menjadi pilihan para petani untuk ditanam saat bulan Ramadhan. Pada perkebunan di Depok misalnya. 

Para petani memanfaatkan lahan seluas 2 hektar yg diberikan pemerintah untuk menanam buah timun suri. Biasanya, timun suri yang setengah masak biasa dijual musiman pada bulan Ramadhan. Perlu diketahui, walaupun hanya dijual saat bulan Ramadhan, ternyata timun suri bukanlah buah musiman, sebab timun suri bisa ditanam kapan saja.

Adapun cara menanam buah timun suri yang terbilang cukup mudah ,yaitu sebagai berikut : Pertama, buatlah lubang tanam dengan ukuran yang disesuaikan dengan luas lahan yang telah disiapkan sebelumnya. 

Kedua, masukan pupuk kandang atau kompos ke dalam lubang yang telah disiapkan. Ketiga, untuk hasil yang maksimal, diamkan selama dua hari agar tanah dan pupuk terkena pancaran sinar matahari, karena tanah akan lebih subur. Keempat, setelah 2 hari didiamkan, masukkan benih timun suri sebanyak 2 biji, kemudian tutup lubang menggunakan tanah. Kelima, lakukan penyiraman secara teratur setiap hari hingga tumbuh. Umumnya tanaman timun suri akan mulai tumbuh sekitar 7 hari dari masa tanam.

Jika sudah melewati masa tanam dan masa panen, hasil buah timun suri bisa dijual dan diolah menjadi olahan yang tak kalah enak dengan olahan buah lain. Masyarakat biasanya mengolah timun suri yang sudah matang menjadi minuman yang menyegarkan, atau biasa disebut es timun suri. Perlu diketahui buah timun suri memiliki banyak kandungan dan manfaat di dalamnya. 

Kandungan yang ada pada timun suri yaitu asam linoleat, vitamin A, vitamin C, kalium, potasium dan magnesium yang bermanfaat bagi tubuh. Selain kandungan tadi, ternyata timun suri juga memiliki ragam manfaat loh, seperti menjaga dan menutrisi kesehatan kulit, baik untuk kesehatan ginjal dan mata, mengontrol tekanan darah, meningkatkan sistem imun tubuh, detoksifikasi, melancarkan pencernaan dan masih banyak lagi. 

Maka dari itu penting untuk setiap manusia mengkonsumsi buah-buahan untuk menjaga daya tahan tubuhnya. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo makan buah timun suri untuk tubuh yang lebih sehat!!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline