Lihat ke Halaman Asli

nana nursela

psychology'20

Buang Rasa Kurang PD Pada Dirimu, Kuy Intip Cara yang Dapat Membuatmu Tampil Lebih PD!

Diperbarui: 31 Desember 2020   10:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Sebelum masuk keinti kita harus tau nih apa sih maksud dari kata percaya diri itu,,?

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) beberapa arti dari "percaya diri " yaitu : kuat, tabah, optimis, yakin, berani, bernyli besar dan masih banyak lagi. Dan dalam artian tersebut dapat di simpulkan bahwa Percaya diri ( self confidence)  merupaka hal yang paling penting dalam diri setiap individu. Karna pada dasarnya setiap hal yang akan kita lakukan untuk mencapai sebuah kesuksesan pasti memerlukan sebuah keyakinan, sebuah nyali yang besar, optimis dengan setiap keputusan, kuat serta tabah yang pasti diperlukan.

Orang yang percaya diri biasanya mempunyai inisiatif, kreatif, dan optimis terhadap masa depan, mampu menyadari kelemahan dan kelebihan diri sendiri, berpikir positif, menganggap semua permasalahan pasti ada jalan keluarnya.

Sedangkan seseorang yang tidak percya diri biasanya ditandai dengan tidak memiliki semangat hidup atau cenderung melemahkan semangat hidupnya, selau merasa minder, pesimis, pasif, apatis, dan cenderung apriori.

Nahh setelah membahas maksud dari Percaya diri (self confidence) baru deh kita bahas tentang cara yang mungkin dapat membuat kamu tampil lebih PD.

Pertama cara yang dapat kamu lakukan agar selalu tampil percaya diri, kamu bisa menggunakan "wangi wangian" pada dirimu, seperti menggunakan parfum, deodoran, dan lain sebagainya yang penting kamu wangi. Kenapa demikian ? Nah jadi penggunaan parfum atau wangi wangian, tidak hanya soal harumnya saja namun juga memiliki banyak manfaatnya, antaralain dapat meningkatkan mood atau suasana hati kamu dan tidak hanya kamu saja yang moodnya dapat meningkat, namun orang di sekitarmu juga dan pastinya membuat diri lebih menarik. 

Bisa kamu bandingkan sendiri apa bila kamu tidak wangi atau tidak menggunakan samasekali wangi wangian, pasti saat kamu sedang melakukan sesuatu di depan umum akan terasa perbedaannya di bandingkan dengan kamu yang menggunakan pengharum. Namun disini perlu diingatkan suatu hal yang berlebihan itu tidak baik ya teman,, jadi gunakan parfum atau pengharum lainnya sewajarnya saja.

Kedua penampilan.  Penampilan sendiri dinilai dapat miningkatkan rasa percaya diri pada dirimu. Karena tidak jarang seseorang yang berpenampilan kurang menarik, tidak pernah menjadi pusat perhatian. Makadari itu kamu dapat mencoba merubah penampilan kamu, dari berantakan menjadi rapih. Dan untuk para perempuan kamu bisa gunakan make up sederhana dan ringan agar membuatmu lebih percaya diri, juga nyaman di pandang namun penggunaannya jangan terlalu berlebih. Untul laki-laki, kamu mungkin bisa rubah gaya rambutmu dan gunakan krim atau gel rambut untuk menata stayl rambutmu, karna rambut pada laki-laki murupakan daya Tarik tersendiri. Berpenampilan rapih dan menarik akan membuatmu diperhatikan karna menjadi nilai tambahan oleh orang yang memperhatikan anda.

Ketiga kuat  kenapa harus kuat,,? Karena kebanyakan seseorang yang dalam fase ingin merubah dirinya menjadi lebih baik lagi pasti memiliki banyak rintangan, dan satu hal yang biasanya membuat putus asa dan akhirnya tidak melanjutkan usahanya tersebut biasanya orang yg taksuka dan iri pada dirimu. Jadi sebaiknya kamu justru lebih semangat lagi untuk berubah menjadi lebih baik dan percayadiri, tunjukan padanya kalo kamu bisa. Jangan takut untuk berubah lebih baik.

Keempat  melatih diri kamu bisa banyak melatih dirikamu agar saat tampil atau berbicara dengan banyak orang kamu tidak malu atau merasa salah dalam ucapanmu, dan cara yang dapat kamu lakukan untuk melatih dirimu, kamu dapat berbicara depan kaca. beberapa penelitian mengatakan apabila kita birbicara depan kaca dapat melatih rasa percaya diri, dan mengasah kemampuan serta kecerdasan dalam berbicara.

Nah, itu beberapa cara yang mungkin dapat merubah rasa kurang percaya diri pada diri kamu,,,

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline