Lihat ke Halaman Asli

Info Wisata Kuningan Jawa Barat Recommended

Diperbarui: 4 Mei 2018   19:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ndueisndue.com

Wisata Kuningan Jawa Barat memang dikenal sebagai salah satu yang populer di Indonesia. Bisa dibilang Kuningan Jawa Barat itu banyak direkomendasikan Traveller karena memiliki banyak sekali titik-titik wisata alami dan penuh pesona.

Ada lebih dari 50 titik wisata Kuningan Jawa Barat. Mulai dari titik paling tinggi di Jawa Barat yaitu puncak gunung Ciremai, Taman Nasional Gunung Ciremai, Area sekitaran Gunung Ciremai (Cisantana, Ipukan, dan lainnya), sampai ke pusat kotanya seperti Taman kota, Taman Cirendang, dan lainnya. 

Di Kuningan Jawa Barat ada kebun raya terbesar se-Indonesia, ada Desa Wisata terbaik, dan ada juga Homestay Terbaik ASEAN. Yang inginnya refreshing sambil menikmati keasrian dan kesejukan alam serta suasana khas kampung yang menenangkan, Kuningan menjadi destinasi wisata yang tepat untuk dipilih.

Gak lengkap berwisata tanpa oleh-oleh khasnya bukan? Yup. Sebelum ngebungkus oleh-oleh Kuningan, ini dia info wisata Kuningan Jawa Barat penting bagi Traveller atau pengunjung objek wisata di Kuningan Jawa Barat.

1. Penginapan recommended.

Sampai saat ini, masih banyak Traveller yang berwisata ke Kuningan Jawa Barat, hanya saja untuk penginapannya memilih yang ada di Kota Cirebon. 

Alasannya beragam, mulai dari ingin sekalian menikmati suasana Kota Cirebon sambil berwisata ke Kuningan Jawa Barat, sampai alasan karena penginapan di Kuningan Jawa Barat masih kurang banyak pilihannya.

Setidaknya ada 3 titik tempat penginapan yang recommended bagi Anda yang berkunjung di Kuningan. Yang pertama, di bagian Utara Kuningan Jawa Barat, bagi yang ingin tempat penginapan berkelas dapat memilih Grage Sangkan Hotel Spa, letaknya ada di daerah Cilimus Kuningan Jawa Barat. Fasilitas lengkap sampai resto mewah dengan pemandangan kolam ikan yang luas dan asri ada di sini.

Bagi yang ingin suasana beda, di utara Kuningan, tepatnya di Desa Wisata Cibuntu, ada homestay terbaik ASEAN, yaitu Homestay Teratai 3 atau Homestaynya Bu Narjo. 

Dibutuhkan mental kuat bila melakukan perjalanan menuju homestay ini di malam hari. Cukup panjang jalan yang towang di sini (jalan tanpa perkampungan). Yap, pas buat uji nyali kali yah?.

Mungkin inilah yang harus terlewati untuk dapat merasakan keasrian dan pesona keren Homestay Teratai 3, Homestaynya Bu Narjo yang merupakan Homestay terbaik ASEAN. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline