Lihat ke Halaman Asli

Nanang M.A.

Magister Ilmu Ekonomi FEB UNTAN

Peluang Emas Perdagangan di Pasar Serikin

Diperbarui: 27 November 2024   23:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pasar Serikin (Sumber: Nanang M.A.)

Serikin, 1 November 2024 - Pasar Serikin, yang terletak di perbatasan Indonesia-Malaysia, telah lama menjadi pusat perdagangan lintas batas yang strategis dan simbol hubungan bilateral kedua negara. 

Penelitian terbaru menyoroti peran penting pasar ini, tidak hanya sebagai titik transaksi ekonomi, tetapi juga sebagai penghubung sosial dan budaya yang mempererat interaksi antara masyarakat Indonesia dan Malaysia.

Dalam era globalisasi yang semakin pesat, Pasar Serikin menawarkan peluang besar bagi masyarakat di kawasan perbatasan untuk meningkatkan pendapatan dan memperluas jaringan bisnis lintas negara. 

Penelitian ini menegaskan bahwa pasar ini berperan vital dalam memperkuat kerja sama ekonomi antara Indonesia dan Malaysia. 

"Pasar Serikin adalah contoh nyata dari perdagangan lintas batas yang tidak hanya melibatkan pertukaran barang, tetapi juga mempererat hubungan budaya yang sudah terjalin lama antara kedua negara" Nanang M.A..

Panjual asal Indonesia (Sumber: Rika S. Perdani)

Pasar Serikin (Sumber: Nanang M.A.)

Pusat Dinamika Ekonomi Lintas Batas

Pasar Serikin menarik ribuan pengunjung pada hari sabtu dan minggu (waktu operasional pasar) berkat keberagaman produk yang ditawarkan, mulai dari kebutuhan sehari-hari hingga barang-barang lokal dan impor dengan harga yang kompetitif. 

Keberadaan pasar ini menjadi daya tarik utama bagi konsumen dari Malaysia, yang mencari produk berkualitas dengan harga terjangkau. Tidak hanya itu, pasar ini juga menjadi ruang interaksi sosial yang memperkaya hubungan antara masyarakat Indonesia dan Malaysia.

Kondisi Pasar Serikin (Sumber: Rika S. Perdani)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline