Lihat ke Halaman Asli

World Buskers Festival 2011

Diperbarui: 26 Juni 2015   09:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1295513616732849602

Salah satu acara yang sangat dinanti-nantikan di Christchurch pada musim panas adalah penampilan para buskers di World Buskers Festival yang telah berlangsung selama 18 tahun. Busker menurut Meriam Webster Dictionary, berarti seseorang yang menampilkan atraksi untuk menghibur di area publik untuk memperoleh donasi. Nah, sama halnya dengan festival ini, para busker akan menampilkan atraksi mereka di area publik dan uniknya, para pengunjung tidak diberikan tarif untuk melihat penampilan mereka. Jadi pengunjung dipersilakan memberikan donasi sebagai bentuk apresiasi kepada mereka. Semakin bagus penampilan mereka, maka semakin banyak donasi yang mereka peroleh.

[caption id="attachment_85954" align="aligncenter" width="440" caption="World Buskers Festival 2011 (www.worldbuskersfestival.com)"][/caption]

Festival ini bermula pada tahun 1994, ketika seorang remaja bernama Jodi Wright mengundang beberapa orang busker untuk datang ke Christchurch di penghujung bulan Januari. Ide dan keberanian remaja berusia 18 tahun ini ternyata mendapat sambutan luar biasa dari warga Christchurch sehingga warga dan city council memutuskan menjadikan acara ini sebagai festival tahunan yang dalam perkembangannya menjadi salah satu daya tarik wisata ke City of Garden, Christchurch.

[caption id="attachment_85940" align="aligncenter" width="450" caption="Daredevil Chicken Club (www.worldbuskersfestival.com)"]

12955125321074949517

[/caption]

Seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini World Busker Festival juga dimulai pada siang hari, tepatnya pukul 11 siang dan berlangsung dari tanggal 20 hingga 30 Januari 2011. Acara dipusatkan di area publik dan ada 4 lokasi yang bisa dikunjungi, yaitu: UC Basker Park (Victoria Square), Christchurch Cathedral Square, Tip Top Busker Kid Pitch di Botanic Garden, dan CPIT Music Pitch di Christchurch Art Gallery Forecourt. Keempat lokasi ini berdekatan, jadi pengunjung bisa berjalan kaki dari satu lokasi ke lokasi lainnya.

[caption id="attachment_85958" align="aligncenter" width="384" caption="Les Walkyiers (www.stuff.co.nz)"]

129551338675597397

[/caption]

Tahun ini ada lebih dari 500 buskers akan tampil untuk menghibur para pengunjung kota Christchurch. Sebut saja Jonathan Burns, seorang busker asal Amerika Serikat. Dia merupakan seorang komedian dan mempunyai fleksibilitas tubuh yang luar biasa. Dalam penampilannya, biasanya ia akan menghibur dengan banyolan sambil meliuk-liukkan dan menekuk badannya yang seperti tidak memiliki tulang itu.

[caption id="attachment_85996" align="aligncenter" width="300" caption="Jonathan Burns (www.stuff.co.nz)"]

1295514819746887162

[/caption]

Ada juga Les Walkyries, busker asal Canada. Mereka akan menghibur dengan atraksi akrobatik apinya. Dan seperti penampilan tahun sebelumnya, mereka juga akan mengocok perut penonton sambil memainkan atraksi dengan menggunakan api.Hadir juga Daredevil Chicken Club, busker yang menampilkan aksi kabaret, badut dan tentu saja sebagai street artist. Club yang didirikan pada tahun 2001 ini baru saja memenangkan Critic’s Choice 2010 dan selalu tampil dengan kritik absurd pada setiap penampilan. Dan masih banyak para busker dari belahan dunia lain.

[caption id="attachment_85962" align="aligncenter" width="385" caption="Tape Art - Erica Duthie (www.ericaduthie.com)"]

12955138701809849509

[/caption]

Tentu saja tidak ketinggalan para busker dari New Zealand. Salah satu yang paling ditunggu adalah atraksi dari Maui – the Art of Maori Haka. Kesenian tradisional Maori akan ditampilkan melalui rangkaian puisi, lagu, memainkan alat musik khas Maori dan tentu saja puncaknya yaitu tarian legendaris, Haka. Haka adalah merupakan tarian tradisional Maori yang dtampilkan secara berkelompok pada acara-acara khusus namun dipopulerkan oleh All Black Rugby Team – New Zealand. Juga ada FUSE Circus, busker yang terinspirasi dari Kiwi campground holiday atau penampilan TAPE ART – Erica Duthie and Struan Ashby, busker yang mengundang decak kagum karena mural yang dibuat di tembok-tembok kota.

12955139701826741693

Dengan banyaknya busker yang berpartisipasi dalam World Busker Festival 2010 ini, tentu saja satu hari tidak akan cukup menikmati semua penampilan mereka. Jadi, jika anda berkesempatan mengunjungi Christchurch pada minggu ke-3 dan ke-4 Januari, pastikan agar anda menghabiskan beberapa hari di Christchurch untuk menikmati salah satu atraksi dunia yang paling ditunggu ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline