Lihat ke Halaman Asli

Rumah Kedua Generasi Milenial adalah Sosial Media, Bagaimana Nasib Literasi di Indonesia?

Diperbarui: 9 Maret 2023   13:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Mungkin dari kalian generasi gen z lebih tertarik pada hiburan yang berada di sosial media, tentu saja itu tidak menjadi masalah, di usia muda kita memang butuh hiburan untuk menjernihkan pikiran akan tetapi, kita juga perlu literasi untuk pengetahuan kita, oleh karena itu disini saya akan menjelaskan betapa penting nya literasi bagi gen z saat ini.

Mungkin beberapa dari kalian sudah tahu apa itu literasi, nah bagi kalian yang belum tahu apasih literasi itu?

Literasi adalah kemampuan seseorang dalam mengolah dan memahami informasi saat melakukan proses membaca dan menulis. Dalam perkembangannya, definisi literasi selalu berevolusi sesuai dengan tantangan zaman.

Jika dulu definisi literasi adalah kemampuan membaca dan menulis, sekarang definisi baru dari literasi menunjukkan pengertian baru dalam upaya memaknai literasi dan pembelajarannya.

Kini ungkapan literasi memiliki banyak variasi, seperti Literasi media, literasi komputer, literasi sains, literasi sekolah, dan lain sebagainya. Hakikat ber-literasi secara kritis dalam masyarakat demokratis diringkas dalam lima verba: memahami, meliputi, menggunakan, menganalisis, dan mentransformasi teks. Kesemuanya merujuk pada kompetensi atau kemampuan yang lebih dari sekedar kemampuan membaca dan menulis.

Dan secara etimologis istilah literasi sendiri berasal dari bahasa Latin "literatur" yang dimana artinya adalah orang yang belajar. Dalam hal ini, literasi sangat berhubungan dengan proses membaca dan menulis.

Adapun pengertian menurut UNESCO "The United Nations Educational, Scientific and Culturally Organization" yaitu, Pengertian literasi ialah seperangkat keterampilan nyata, terutama keterampilan dalam membaca dan menulis yang terlepas dari konteks yang mana keterampilan itu diperoleh serta siapa yang memperolehnya.

Membaca bukan hanya tentang buku.

Bacaan tidak hanya melulu tentang buku, artikel yang ada di internet, chat yang ada di whatsapp atau jawaban-jawaban dari beberapa pertanyaan yang ada di quora juga merupakan sebuah bacaan.

Nah literasi atau kemampuan membaca, menulis maupun berhitung adalah kemampuan dasar yang harus dikuasai bagi semua orang. untuk menjalankan aktivitas sehari hari kita pasti memerlukan literasi contoh nya saat kita memesan makanan kita membutuhkan suatu pemahaman agar bisa membeli makanan tersebut, oleh karena itu membaca dan memahami suatu isi sangatlah penting bagi semua orang.

Namun sangat disayangkan bahwa indonesia termasuk negara yang minat membaca nya tergolong rendah di asia tenggara

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline