Lihat ke Halaman Asli

Dukung Belajar Daring, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Adakan Bimbel Gratis

Diperbarui: 12 November 2020   12:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang mengadakan bimbel gratis di Desa Kauman, Kec. Brebes, Kab. Brebes (10/11/2020) (Gambar dokpri)

Mahasiswa UIN Walisongo Semarang mengadakan bimbingan belajar (bimbel) dari rumah di Desa Kauman, Kec. Brebes, Kab. Brebes, pada Selasa (10/11/2020).

Salah satu mahasiswa, Nahla Nadira Rahmah menuturkan, kegiatan ini merupakan bentuk dukungan kepada pemerintah dalam diberlakukannya pembelajaran daring.

"Sejak pandemi Covid-19 sekolah dialihkan menjadi daring, maka dari itu saya berinisiatif untuk mengadakan bimbel gratis dari rumah. Selain sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah, bimbel ini secara tidak langsung diharapkan dapat meringankan tugas guru dalam menjelaskan materi kepada siswa," tuturnya.

Salah satu warga setempat merespon dengan baik adanya bimbel gratis ini, salah satunya Nur Khasanah. Warga Desa Kauman itu mengatakan bahwa bimbel dari rumah tepat dilakukan, agar anak-anak tetap belajar dari rumah dengan pendampingan mahasiswa.

"Saya bersyukur ada yang mengadakan bimbel seperti ini, karena anak-anak tetap bisa belajar dan ada yang mnedampingi. Biar nggak main terus," katanya.

Selain itu, Nur Khasanah juga menilai bahwa kegiatan tersebut sangat bagus untuk memotivasi anak-anak, khususnya mereka yang mengalami kesulitan dalam belajar. (Nnr)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline