Lihat ke Halaman Asli

Pandhu nagara

Freelance copywriter

3 Tips Cara Membuat CV agar Menarik dan Efektif

Diperbarui: 16 Agustus 2023   16:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sketsa interview, dok. pribadi

Sebelum mendapatkan pekerjaan, calon pekerja tentu harus memiliki CV atau Curiculum vitae. CV tersebut berfungsi sebagai pengantar informasi terkait latar belakang dari personal, pendidikan, riwayat pekerjaan, dan informasi mengenai skill apa yang kita punya. Seringkali saat melamar pekerjaan pun, HRD akan memilih dan memilah CV dari kandidat mana yang paing sesuai dan paling baik untuk kriteria pekerjaan yang dilamar. Seringkali CV yang kita buat tidak berbuah apapun dan tidak direspond oleh HRD perusahaan yang kita lamar. Oleh karena itu, akan kita ulas bagaimana tips dan triknya agar CV yang kalian buat dapat memberikan kesan menarik dan bagus agar direspond oleh pihak HRD dari perusahaan yang dilamar

1. Tinggalkan CV kreatif, kembangkanlah CV ats friendly

Banyak dari kita yang masih membuat CV dengan format kreatif. Biasanya, kita membuat CV kreatif dari aplikasi Canva.com yang memberikan banyak pilihan hiasan dan format untuk CV kita. Namun, ternyata sekarang sudah berubah zaman. Buktinya ialah telah banyak HRD yang hanya melihat CV ats dimana isinya jelas dan lengkap tanpa ada hiasan apapun, selain itu CV ATS pun memiliki keuntungan dimana CV yang dibuat jauh lebih sederhana namun menyajikan informasi yang lebih jelas dan lengkap.

2. Berikan kesan yang simple namun efektif

Terkadang, CV yang dibuat memuat informasi yang terlal ubanyak dan berbelit sehingga informasi yang ingin disampaikan tidak tertuju dan mengaburkan inti dari informasi tersebut. Contoh pada kolom deskripsi latar belakang, kita masih memuat informasi yang tidak penting seperti umur dan hobi. Hal tersebut tidak penting untuk dimuat dan tidak ada gunanya. Buatlah CV kalian lebih sederhana dan mudah dimana hanya menampilkan informasi-informasi yang sekiranya penting dan menggambarkan diri kalian.

3. Deskripsikan semua keahlian kamu dengan jujur dan tidak melebih-lebihkan

Disaat kita menampilakan deskripsi dari diri kita, kita seringkali melebih-lebihkan keahlian namun kita sendiri tidak bisa. Umpamanya seperti budi memasukan keahlian edit foto melalui aplikasi photoshop, namun faktanya, budi hanya bisa menggunakan aplikasi edit menggunakan aplikasi yang terdapat di handphone. Hal tersebut sangat melebih-lebihkan dan resikonya apabila HRD menanyakan atau memberikan tes terkait hal tersebut, kita tidak bisa menjamin dan mempertanggungjawabkan dari keahlian tersebut. Buatlah deskripsi keahlian sesuai dengan fakta keahlian yang kalian bisa.

3 tips tersebut ialah tips kunci bagaimana CV kalian kemungkinan besar di lihat dan di respond oleh pihak HRD perusahaan. Apabila ingin membuat CV, Kalian bisa mencoba untuk membuat CV ATS friendly di website kinobi.com atau resume.io. Semoga saja kalian bisa membuat CV yang memiliki value sehingga mendapatkan pekerjaan yang kalian inginkan. Semoga sukses!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline