Sholat merupakan ibadah yang wajib di laksanakan oleh setiap umat muslim. Sholat juga merupakan tiang agama yang wajib di dirikan, sholat juga dapat di katakan sebagai tempat pendekatan seorang hamba terhadap tuhan yang Maha Esa, di dalam sholat lah seorang hamba dapat meminta, mengadu, dan berdoa kepada Allah S.W.T.
Di dalam sholat juga terdapat manfaat yang kita dapatkan seperti mencegah dari perbuatan keji dan munkar, sholat juga bermanfaat bagi kesehatan karena di dalam sholat terdapat gerakan-gerakan yang baik untuk kesehatan seseorang apabila di lakukan secara baik dan benar.
Sebagaimana Allah berfirman dalam Q.S Al-Baqarah ayat 21 yang artinya: "Wahai manusia! Sembahlah Tuhanmu yang telah menciptakan kamu dan orang-orang yang sebelum kamu, agar kamu bertakwa."
Dalam konteks beribadah, khususnya sholat sangat berhubungan dengan pendidikan dan akhlak. karena dalam sholat banyak sekali mengandung unsur pendidikan akhlak dalam bacaan sholat pun terdapat auto sugesti perkataan baik yang di ulang-ulang.
- Secara bahasa sholat berarti do'a, dan menurut syariat sholat berarti ucapan dan perbuatan khusus, yang di awali dengan takbir dan di akhiri dengan salam. Sholat hukumnya wajib berdasarkan kitab, sunah, dan ijma' umat, dan sholat itu merupakan ajaran Nabi Muhammad SAW. Kedudukan sholat dalam islam itu sebagai rukun islam yang kedua.
Setelah kita mengetahui pengetahuan terkait sholat, maka berikut beberapa syarat wajib dan sah nya sholat:
a. Syarat Wajib: Islam, suci dari hadas dan najis, baligh, berakal, sudah sampai dakwah Rasulullah.
b. Syarat Sah: Telah masuk waktu sholat, suci dari hadas besar dan hadas kecil, suci badan, pakaian, dan tempat sholat dari najis, menutup aurat menghadap kiblat.
Dalam sholat sehari 5 waktu itu juga memiliki 2 dimensi yaitu:
1. Dimensi Ritual, adalah tata cara pelaksanaannya, termasuk yang di dalam nya itu ada berapa rakaat dan kapan waktu masing-masing sholat harus di tegakkan.
2.Dimensi Spiritual, adalah sholat mengikuti Rasulullah tidak cukup hanya dengan menyempurnakan dimensi ritualnya saja, melainkan harus di ikuti dengan menyempurnakan ibadah spiritual nya juga, ibarat kedua nya ini tidak bisa di pisahkan. Yang di laksanakannya dengan penuh keikhlasan, ketundukan, dan kekhusyuan.
Akhlak berasal dari bahasa yunani dan bahasa arab jama' dari bentuk mufradatnya "khuluqun" yang berarti budi pekerti, istilahnya yaitu sifat yang tertanam dalam diri jiwa seseorang yang menimbulkan perbuatan-perbuatan dengan mudah merupakan sifat yang tanpa perlu kepada pemikiran dan pertimbangan.
Sedangkan pendidikan merupakan suatu usaha sadar yang di lakukan secara sistemastis, sholat akan berfungsi sebagai pendidikan, pelatihan, dan pengembangan akhlak muslim yang berkontribusi mewujudkan kepribadian muslim Pendidikan Akhlak dalam sholat perorangan sebagai berikut:
a. menanamkan pentingnya kesucian
b. menanamkan kerendahan hati
c. sholat merupakan piranti yang di ancang Allah SWT. untuk orang-orang beriman.
Setelah mengetahui perorangan, maka selanjutnya dalam sholat berjamaah. Sebagai berikut:
a. melalui sholat berjamaah umat islam di biasakan untuk memilih pemimpin untuk mewujudkan kebaikan dan kemaslahatan bersama
b. mendidik umat islam untuk mentaati imam selama imam megikuti aturan sholat dengan baik dan benar
c. menyadarkan kaum muslim bahwa mereka hidup tidak sendiri tetapi hidup bersama saudara sesama , sehingga sholat berjamaah menjadi modal sosial yang sangat berharga bagi kaum muslimin dalam membangun kesatuan dan persatuan umat.
Sholat: Komunikasi Hamba Dengan Allah SWT. Dan Pengembangan Akhlak Muslim
Sholat adalah komunikasi khusus seorang hamba Allah yang di lakukan dengan kesucian badan, pakaian, dan tempat sholat yang bersih dari segala jenis najis yang di padukan dengan kesucian terpadu tersebut seorang hamba bisa meraih kesucian jiwa dan kedekatan dengan Allah melalui sholat yang di lakukan secara istiqomah.
Sholat yang di syariatkan oleh Allah di dalam Al-Quran dan yang di contohkan oleh Rasulullah jika di lakukan dengan baik dan benar serta berkesinambungan dengan istiqomah akan berfungsi sebagai pendidikan, pelatihan, dan pengembangan akhlak muslim yang berkontribusi dalam mewujudkan kepribadian muslim.
Penulis: Nadiyah Rahmadani
Dosen Pengampu: Dr. Hamidullah Mahmud, M.A
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H