Lihat ke Halaman Asli

Tak disangka! Sering Dianggap Mistis Ternyata Bunga Kamboja Memiliki Manfaat untuk Kesehatan

Diperbarui: 28 Juli 2023   21:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

istockphoto.com

Bunga kamboja atau dikenal dengan nama latin plumeria acuminate termasuk dalam tanaman hias yang dapat ditanam di pekarangan rumah maupun tempat pemakaman. Tanaman ini memiliki keindahan tersendiri, meskipun sering ditanam di kuburan yang membuat identik dengan hal-hal mistis. Sebagian besar masyarakat di Bali menggunakan tanaman ini untuk menggelar upacara keagaman maupun ritual adat lainnya. Selain terlihat cantik bunga kamboja memiliki berbagai manfaat baik bagi kesehatan, kecantikan, dan manfaat lainnya. Tetapi, mungkin tidak banyak yang mengetahui bahwa bunga kamboja bisa dimakan selayaknya bunga papaya dan turi. Bahkan, sudah banyak youtuber yang mempromosikan keripik bunga kamboja. 

Bunga kamboja memiliki banyak manfaat, mulai dari akar, batang, getah, daun, kulit batang, dan bunganya. Akar kamboja digunakan untuk mengobati kencing nanah, daunnya dapat mengobati bisul bernanah, kulit batang untuk menyembuhkan tumit pecah-pecah. Getah kamboja bermanfaat untuk mengurangi sakit akibat gigi berlubang, mengobati gusi bengkak, karena kandungan alkaloid pada bunga kamboja yang berguna  sebagai antibiotik . Sedangkan air rebusan kamboja kering bermanfaat untuk meredakan demam dan melancarkan pencernaan. Akar bunga kamboja dapat membantu mengatasi pembengakakan bagian tubuh tertentu, karena terdapat kandungan flavonoid yang memiliki sifat anti radang. 

Manfaat lainnya juga dapat mengatasi stres. Dengan kandungan citronellol, geraniol, linalool, serta memiliki aroma yang harum saat dihirup  dapat merangsang hipotalamus di otak untuk meredakan stres. Khasiat memakan bunga kamboja juga mampu meredakan demam, mengurangi batuk, melancarkan air kencing, mencegah pingsan dan menghentikan diare.

Namun, tidak banyak yang tahu bahwa bunga kamboja memiliki khasiat untuk mempercantik kulit wajah. Diantara  manfaat bunga kamboja untuk kecantikan yaitu : 

dream.co.id

1. Kamboja memiliki kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk melindungi kulit dari polusi. Antioksidan memiliki peran dalam mencegah produksi minyak berlebihan dan menjaga pH kulit tetap stabil sehingga, kulit akan tampak sehat, tidak dehidrasi, serta lembap tanpa minyak yang berlebihan . 

2. Kandungan vitamin E dalam bunga kamboja dapat mengurangi peradangan, membantu pembentukan kolagen, hingga meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit. 

3. Ekstrak Bunga kamboja juga memiliki kandungan vitamin C tinggi yang dapat berkhasiat merangsang produksi kolagen, sehingga kulit tetap kencang dan mulus. Selain itu, vitamin C juga tergolong senyawa bioaktif yang merupakan bagian dari sistem pertahanan tubuh terhadap senyawa oksigen reaktif dalam plasma dan sel. Vitamin C mampu bereaksi dengan radikal bebas kemudian mengubahnya menjadi radikal askorbil yang nantinya segera berubah menjadi dehidroaskorbat. Vitamin C berperan menekan risiko kanker saluran pencernaan.

4. Ekstrak bunga kamboja juga dapat membersihkan kulit wajah. Kombinasi ekstrak etanol yang terkandung dari bunga kamboja dengan zat tertentu menunjukkan efek sinergis pada aktivitas antibakteri. 

5. Minyak bunga kamboja bisa meningkatkan kolagen dalam tubuh yang berfungsi memperkuat jaringan kulit, tulang, gigi, sendi, ligament, urat, dan pembuluh darah. Penggunaan minyak bunga kamboja harus rutin dan teratur, akan membantu membuat kulit tetap kenyal, serta mengurangi tanda penuaan dini.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline