Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang dalam kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa yang di bimbing oleh Ibu I'anatut Thoifah, M.Pd.I melakukan kegiatan pendampingan di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah 20 karangsasem Jetak Paciran.
Kegiatan ini di lakukan selama 2 minggu, bentuk kegiatan pendampingan pada murid kelas 1 sampai kelas 4 tersebut berupa mendamapingi guru yang sedang mengajar di kelas, mengganti jam mengajar guru yang berhalangan hadir dan menjaga ujian.
Para guru di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah 20 karangsasem Jetak Paciran menyambut kedatangan mahasiswa PMM Universitas Muhammadiyah Malang dengan baik, selain itu murid di sekolah tersebut sangat antusias dengan kedatangan kami, sehingga membuat kami bersemangat untuk mendampingi mereka dalam belajar. Adapun materi-materi yang kita ajarkan ketika mengajar di kelas seperti berhitung, huruf warna dan menyanyi dalam bahasa inggris yang merupakan salah satu program unggulan PMM kelompok 21.
Tujuan kegiatan pendampingan ini agar murid di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah 20 karangsasem Jetak Paciran semakin semanagat belajar, selain itu kita mengajar dengan metode dan materi yang kita dapatkan di bangku kuliah. Selain itu pendampingan di sekolah tersebut sebagai ajang memotivasi murid di MIM 20 karangasem agar kelak nantinya dapat sekolah setinggi-tingginya dan menggapai cita-cita mereka.
Menanamkan pembiasaan baik juga tak luput dari perhatian ketika berada di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah 20 Karangasem Jetak Paciran.
Anggota PMM kelompok 21 juga menanamkan kebiasaan baik seperti membuang sampah pada tempatnya, menjaga kebersihan kelas, saling menyayangi dengan teman serta hormat da patuh kepada guru, dengan harapan pembiasaan itu akan tetap terlestarikan meskipun kegiatan pendampingan di MIM 20 karangasem telah selesai.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H