Lihat ke Halaman Asli

Nadhifa Salsabila Kurnia

Masih setia dengan Bandung, namun melalui tulisannya sering kali berjalan ke Korea Selatan dan berbagai belahan dunia lain

Jenis Olaraga untuk Tingkatkan Stamina Tubuh

Diperbarui: 24 Juni 2021   19:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi perempuan sedang jogging | pexels/Ketut Subiyanto

Banyak penelitian yang menyebutkan jika dengan rajin berolahraga stamina tubuh menjadi lebih baik. Tidur pun menjadi lebih nyenyak. Apalagi jika seseorang memiliki aktivitas mobilitas yang tinggi. Rutin berolahraga bisa menjaga performa staminanya tetap baik.

Sebaliknya, ketika stamina tubuh kurang bagus atau tidak memadai, maka aktivitas yang dilakukan bisa menjadi kurang maksimal. Pada dasarnya ada beberapa jenis olahraga yang bisa dilakukan untuk menjaga stamina.

Namun, supaya lebih tepat kamu bisa lakukan beberapa jenis olahraga ini untuk jaga stamina tubuh agar terbukti maksimal. Jenis olahraga untuk tingkatkan stamina ini bisa membantu meningkatkan beberapa kemampuan organ di antaranya seperti jantung, paru-paru pusat saraf, dan zat kimia untuk otot.

Baca juga: Bolehkah Olahraga pada Malam Hari?

Berikut beberapa jenis olahraga stamina yang bisa dicoba:

1.) Jogging atau lari

Olahraga paling sederhana yang bisa kamu lakukan untuk bantu tingkatkan stamina tubuh adalah jogging atau lari. Gratis dan tak perlu keluarkan biaya. Kuncinya hanya "niat" untuk maun melakukannya.

Jogging ini manfaatnya bisa meningkatkan kekuatan tulang, mengembangkan otot, menyehatkan jantung, serta memperkuat sistem kekebalan tubuh.

2.) Renang

Menyenangkan dan bisa menjadi hobi, renang juga jenis olahraga untuk tingkatkan stamina tubuh. Ketika berenang, tubuh akan bekerja melawan air. Resistansi yang tinggi ini akan melatih otot dan stamina tubuh menjadi lebih kuat.

Baca juga: 8 Jenis Olahraga di Rumah, Praktis dan Sehat!

3. Senam Aerobik

Jenis olahraga untuk tingkatkan stamina tubuh satu ini juga mudah untuk dilakukan loh. Yakini, senam aerobik. Untuk mempraktekkannya dengan sesuai, bisa contek dari YouTube.

Ada banyak manfaat yang bisa dirasakan dari senam aerobik. Di antaranya seperti untuk meningkatkan kesehatan jantung, menjaga berat badan, serta meningkatkan stamina dan metabolisme tubuh.

4. Bersepeda

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline