Di usia senja ku saat ini
Ketika rambut mulai memutih nyaris tak ada warna hitam lagi
Tak ada lagi keinginan selain hanya beribadah kepada Mu
Berdzikir dan mengucap syukur atas karunia yang telah diberikan terhadap ku
Menginjak usia 99 tahun selalu ku ucapkan
Ya Robb, ijinkan aku berkunjung ke rumah Mu untuk menyempurnakan
Rukun islam yang kelima yakni menunaikan ibadah haji
Dengan datang ke tanah suci
Berbekal berjualan kue panjong yang di jajakan di setiap rumah
Ku ingin sebelum akhir hayat aku bisa melihat kebesaranMu melalui Ka'bah yang begitu megah
Mencium Hajar Aswad hingga menunaikan shalat di Masjidil Haram