Sumber daya manusia merupakan salah satu faktor terpenting dalam perkembangan suatu organisasi/negara. Sebuah Negara akan mengalami kemajuan yang signifikan tergantung dari tingkat pengetahuan sumber daya manusia Negara tersebut.
Sebut saja sumber daya manusia negara Jepang yang mengalami kemajuan pesat, terhitung dari pengeboman Hiroshima dan Nagasaki kini Jepang menjadi negara maju di dunia yang patut dicontoh oleh negara-negara berkembang seperti Indonesia.
Negara-negara maju dengan sumber daya manusia yang unggul dan berkualitas, seperti Amerika Serikat dan Jerman, serta Jepang. Pengelolaan sumber daya manusia juga menjadi salah satu faktor yang menjadikan negara dapat berkembang dan dapat bersaing dengan negara maju.
Negara Indonesia perlu belajar manajemen sumber daya manusia kepada negara-negara maju seperti Jepang, Amerika, dan Jerman untuk memanfaatkan sumber daya alam dengan sebaik-baiknya dan menjadikan Indonesia negara yang berdaya saing.
Mariana Kristiyanti (2012) dalam penelitiannya yang berjudul: "Manajemen sumber daya manusia sebagai strategi menghadapi persaingan global tepat untuk mencapai keberhasilan dengan memanfaatkan peluang yang ada dalam lingkungan bisnis yang serba cepat dan kompetitif untuk meminimalkan kebangkrutan.
Bagian integral dari keberhasilan organisasi. Meskipun perhatian luas pada 1990-an, keinginan untuk mengelola budaya perusahaan bukanlah hal baru. Hal ini sebenarnya menarik perhatian pada pertengahan tahun 1980-an, dengan sebuah "gerakan" yang mengklaim bahwa kinerja organisasi yang baik dikaitkan dengan budaya yang sifatnya sangat konsisten, tergantung pada jenis dan strategi organisasinya.
Selanjutnya, kami menjelaskan lebih lanjut bahwa koordinasi tingkat tinggi antara struktur organisasi dan budaya diperlukan untuk mendukung penerapan alternatif strategi kompetitif yang diidentifikasi.
Hal ini dikarenakan setiap alternatif implementasi strategi memerlukan perilaku peran yang berbeda.
Agung Utama dalam penelitiannya yang berjudul: "Persaingan global telah secara radikal mengubah lingkungan bisnis dalam waktu yang relatif singkat, dan persaingan antar perusahaan menjadi lebih ketat. Kami menyimpulkan bahwa peran strategi manajemen sumber daya manusia dalam mencapai keunggulan kompetitif di era persaingan global adalah sebagai berikut.
Persaingan global saat ini menciptakan peluang dan tantangan bagi perusahaan dan organisasi yang ingin berperan kuat.Salah satu faktor kunci dalam persaingan yang sukses adalah mendapatkan keunggulan kompetitif bagi perusahaan atau organisasi.
Pendekatan alternatif yang dapat diambil perusahaan dalam situasi ini adalah mengelola aktivitas manusia perusahaan dari perspektif strategis. Pada prinsipnya, perspektif ini menjelaskan bahwa strategi manajemen sumber daya manusia yang ditetapkan perlu konsisten dengan strategi bisnis perusahaan atau organisasi untuk mencapai keunggulan kompetitif.