Lihat ke Halaman Asli

Nabila Arfani

Jurnalistik Baru

Keluh Kesah Guru Saat Mengajar di Masa Pandemi Covid-19

Diperbarui: 17 Juni 2021   19:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bersama Narasumber

Semenjak diberlakukannya masa Pandemi Covid-19 pada tanggal 16 Maret 2020, hampir seluruh sekolah di Indonesia mengambil kebijakan untuk pembelajaran via daring atau disebut dengan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Dengan adanya pembelajaran daring guru dan anak murid sama-sama belajar untuk memanfaatkan teknologi sebagai media pembelajaran.

Dalam melaksanakan pembelajaran daring dengan berbagai keterbatasan kemampuan, sarana dan prasarana berupa handphone, laptop dan jaringan bagi guru dan anak murid serta kemampuan yang masih terbatas dalam pemanfaatan teknologi membuat pelaksanaan pembelajaran daring harus tetap diupayakan berjalan agar proses transformasi ilmu pengetahuan kepada anak murid tidak terganggu.

"Selama Pandemi ini kita menggunakan secara daring atau online. Khusus di sekolah kami ada penggunaan melalui whatsapp ataupun classroom dimana bisa memudahkan orang tua murid dirumah dalam belajar atau pemberian tugas. Biasanya seminggu sekali kita belajar menggunakan via zoom bersama anak-anak murid. Akan tetapi ada kesulitan saat pembelajaran dikarenakan kurang efektif". Ujar Siti Ropial Adawiah Guru SDN 06 Pesanggrahan Ulujami, Kamis (10/6).

Lebih lanjut Siti menuturkan bahwa untuk pembelajaran saat Pandemi ini mungkin banyak sekali kesulitan apalagi saya mengajar anak murid kelas 1. Kesulitan itu kemungkinan dari anak muridnya apakah anak muridnya bisa baca atau tidak, mengerti atau tidak dan dalam belajar kebanyakan waktu dirumah itu lebih luang akan tetapi kemungkinan sebagian orang tua murid tidak bisa mendampingi anak-anaknya atau mungkin ada pekerjaan yang lain. 

Oleh karena itu anak-anaknya kurang memahami apa yang saya ajarkan karena kurangnya dampingan orang tua dalam belajar. Jadi kemungkinan kesulitannya itu ialah waktu dan pembelajarannya yang kurang efektif.

"Selama pembelajaran Pandemi Covid-19 ini, pesan saya semoga anak-anak murid lebih giat belajar lagi, apalagi dirumah lebih banyak waktu luang bersama orang tua mungkin bisa mendampingi anaknya sehingga anaknya bisa lebih meningkatkan pembelajarannya dan kurangi bercandanya saat pembelajaran berlangsung. Tetap semangat meskipun belajar dari rumah". Ucap Siti

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline