Lihat ke Halaman Asli

Dr Dra Ika Yuni Purnama M Hum

Desainer Interior/Dosen Institut Kesenian Jakarta (IKJ)

Kau Dengar

Diperbarui: 14 Januari 2025   07:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Tuhan,
Denyut ini melemah, apakah bisikanku masih Kau dengar?
napas ini memberat, aku berserah.
Raga ini layu, terkulai menunggu waktu,
namun jiwa tetap ingin bertemu pagi

Tuhan,
Sakit ini kehendakMu
seperti malam yang gelap sebelum fajar.
Jika ini ujian, kuatkan aku,
jika ini penebusan, sucikan aku.

Tuhan,
Ada cahaya kecil di lorong yang gelap
Berikan aku keberanian untuk melangkah,
meski kaki tertatih

Tuhan,
Jika waktu masih milikku,
biarkan aku menanam cinta di sisa jalan.
Aku tetap berdoa,
karena Engkaulah Pemilik segala asa.

Jakarta, 04012025

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline