Lihat ke Halaman Asli

Musfiq Fadhil

TERVERIFIKASI

Abdul Hamma

Doa untuk Puisi

Diperbarui: 22 Desember 2020   10:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi: Ahmed Nisaath/unsplash.com

Tuhan yang tampan,
Empunya sajak-sajak yang menawan,
Aku kasihan, iba sama sajakku ini.
Dari dulu ia tidak punya teman,
Saban hari ia melulu kesepian.

Ia malas bangun pagi,
maunya di ranjang guling-gulingan.
Siangnya menuju jendela,
menatap awan melamun-lamun saja.
Malamnya, ia ngumpet di kolong
Parno, takut banget di situ ada setan.

Tuhan yang tampan,
Empunya sajak-sajak yang menawan,
Kirimkanlah satu,
satu saja sajakmu itu
buat temani sajakku
yang melulu kesepian

Biar ia tak sendiri lagi
Biar ia lebih percaya diri
Biar ia lebih berani untuk
berinteraksi dengan warna-warni
dunia, yang antusias menanti-nanti

(2020)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline