Lihat ke Halaman Asli

Hikayat Tuhan

Diperbarui: 9 Februari 2022   16:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar: Pixabay

Hikayat Tuhan

Pikiranku melayang..mengkelebat pada bayang..
Bayang pembuat kehidupan tanpa batas dan ruang..
Dialah Tuhan seluruh penciptaan..
Dari yang terkecil kutu nakal..
Sampai yang terbesar Paus pemakan Yunus sang utusan..

Apa yang lepas dari rahmatNya..
Siapa yang terlewatkan dari nikmatNya..
Bagaimana Ia memberikan seluruh kasih sayangNya..
Melebihi seluruh imajinasi para pujangga..
Mengapa Dia rela memberkati tanpa dipuja..
Melewati sumpa janji para ksatria..

Dari ujung timur dia menerbitkan matahari.
Sumber kehidupan abadi..
Dari barat tenggelamnya sang surya, waktu senja memberikan kehidupan yang bahagia..
Bercengkerama dalam sisi - sisi malam..
Menulis hidup penuh goresan makna..
Semua bermadhab dengan irama dan aliran nada..

Sekelumit bagian hidup meniti tangga tangga makrifat..
Mencerah dari sudut halus yang berpolemik dari tanah tandus..
Tiada hujan tanpa panas yang menyala..
Bagaimana air menguap dalam awan berkabut..
Semua pelajari dan ilhami dalam hikayat indah sang pencipta..

Menjawab yang mustahil..
Dan menanya soal penuh ganjil..

Kembalilah pulang manusia..hidupmu memang penuh nuansa tidak bisa..
Pakailah akal dan wahyu untuk melihat dalam dan luasnya alam semesta..

Kimmy ahmad,

Surabaya, 8 Februari 2022




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline