Lihat ke Halaman Asli

Penaku

Anak-anak Pelosok Negeri

Indonesia Milik Kita Bersama

Diperbarui: 19 September 2021   08:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar via pixbay

Sudah lebih dari cukup Pujian dunia melihat indonesia, kita bangsa yang beraneka dan penuh warna, bangsa yang berderet pulau anak-anakan surga dunia

Panorama alamnya membentang sepanjang Nusantara, menjadi sumber relaksasi mata bagi para pelancong dari mancanegara

Masyarakat tempatan tidak perlu ditanya saban hari mereka bercengkrama dengan aneka keindahan, mengamati dalam dekap, bertingkah dengan sigap, mencari penghidupan dengannya, itulah kekayaan Bangsa kita 

Anehnya, tangan-tangan gatal mencemari lingkungan yang telah tertata indah ini. Katanya mengeksploitasi tapi berujung menodai dan merusaki. 

Diudara asap membumbung tinggi melaui corong besar dan kebakaran hutan hingga memantik efek rumah kaca apalagi mahluk asing tak kasat mata mewabah hingga bercinta dengan polusi udara, hmm sungguh menyesakkan dada

Diperairan air biru laut sampai ketepian agak kehijauan terhampar pasir putih bersama rindangnya pepohonan dilihat dibalik kaca kapal saat bepergian, akhirnya menjadi coklat kekuningan juga buntut dari penggarapan sumber daya 

Biarlah, mereka bebas menggarap dinegeri sendiri, tanah yang sangat melimpah ruah asalkan tetap dijaga kelangsungannya dan tidak mencemari lingkungan

Karena saya, Anda dan Kita adalah Indonesia, milik kita bersama

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline