Lihat ke Halaman Asli

Muna Laya

Raising our voices

Berduel dengan Pasangannya Saat Ini, Bupati dan Wakil Bupati Berau Resmi Mencalonkan Diri di Pilkada 2020 Berau

Diperbarui: 28 Februari 2020   23:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kabupaten Berau merupakan salah satu daerah strategis yang ada di tanah Borneo timur ini. Daerah dengan keindahan alam dan pariwisatanya yang elok saat ini dipimpin oleh dua orang putra terbaik Berau yaitu H. Muharram dan Agus Tamtono selaku Bupati dan Wakil Bupati Berau.

Pasangan Bupati dan Wakil Bupati saat ini terbilang cukup sukses meningkatkan beberapa sektor di kabupaten Berau dengan program-programnya yang sudah direalisasikan di masa jabatan mereka saat ini. Namun, terdapat hal menarik terkait kedua tokoh utama di Berau tersebut. Pasalnya di Pilkada 2020 Berau, mereka memutuskan untuk berpisah dan saling mencalonkan diri masing-masing sebagai bakal calon Bupati untuk Pilkada Berau 2020.

Tentu hal ini sangat menarik dan cukup membuat panas masyarakat Berau karena keduanya memiliki elektabilitas yang cukup ketat. Rekam jejak mereka berdua dalam kepemimpinan sudah teruji selama masa jabatan mereka sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati. Keduanya resmi mencalonkan diri di Pilkada 2020 untuk memerebutkan posisi Berau 01.

Untuk pilkada 2020 ini, H. Muharram diusung oleh partai PKS, sedangkan Agus Tamtono diusung oleh partai Nasdem. Mereka berdua resmi mencalonkan diri setelah masing-masing mengembalikan formulir bakal calon Bupati untuk Pilkada 2020 di markas DPC PDIP Berau, Jalan APT Pranoto, Tanjung Redeb.

Saat ini, belum diketahui siapa bakal calon pasangan mereka untuk Pilkada 2020 nanti. Tapi yang jelas, pesta demokrasi yang akan digelar di Berau terdengar seru dan menarik karena berduelnya pasangan Bupati dan Wakil Bupati Berau saat ini. Siapakah yang akan menjadi Berau 01 di Pilkada 2020 nanti? Kita lihat bersama di pertengahan tahun ini.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline